Eri Cahyadi hingga Puti Guntur Hadiri Prosesi Pemakaman Whisnu Sakti

Semoga Husnul Khotimah, Amin

Surabaya, IDN Times - Mantan Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Keputih, Minggu (28/5/2023). Berdasarkan pantauan IDN Times di lokasi, banyak terlihat simpatisan WS—sapaan Whisnu Sakti—beserta kader PDIP.

Jenazah WS tiba di TPU Keputih pukul 11.00 WIB. Seluruh simpatisan langsung merapat ke Blok D-1 yang merupakan liang pemakaman pria yang lama menjabat Wakil Wali Kota Surabaya ini. WS dimakamkan di Blok D-1. Saat pemakaman tampak keluarga dari WS ikut dalam prosesi pemakaman.

Keluarga WS yang datang merupakan keluarga besar. Terlihat ada anak dan istri serta ada juga kakak dari WS, Jagad Hariseno. Wali Kota Eri Cahyadi juga tampak mengantarkan jenazah WS sampai ke liang lahat. Kemudian juga terlihat cucu Bung Karno, Puti Guntur Soekarno. Ketika prosesi pemakaman berlangsung, kalimat tauhid mengiringi jenazah WS.

Sebelumnya, WS dikabarkan meninggal dunia sekitar pukul 23.17 WIB, Sabtu (27/5/2023). Wakil Wali Kota Armuji mengatakan, mengaku mendapat kabar pertama kali dari Wakil Sekretaris PDIP Surabaya, Ahmad Hidayat.

"Dapat kabar bahwa saudara Whisnu Sakti Buana tidak ada dalam perjalanan dari rumah sampai Rumah Sakit Internasional Premier di Nginden," ujarnya. "Beliaunya masih di kamar Prima jadi belum sempat masuk dalam penanganannya di sana," Armuji menambahkan.

Dikonfirmasi mengenai penyebab meninggalnya pria yang pernah menjabat Wakil Wali Kota Surabaya tersebut, Armuji menyampaikan kalau sakit jantung. "Sakit jantung ya, saya tanya ke teman-teman dan keluarga," kata dia.

Baca Juga: Whisnu Sakti Buana Berpulang, Berikut Rekam Jejaknya

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya