Dampak Jembatan di Gresik Putus, Warga Harus Memutar Sejauh 3 Km

Berharap agar jembatan putus segera diperbaiki

Gresik, IDN Times - Jembatan Kacangan, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik yang putus pada pukul 15.00 WIB, Minggu (19/12/2021), kemarin berdampak pada akses warga sekitar. Untuk menuju Desa Bulurejo dan Desa Gluranploso, warga terlebih dahulu harus mencari jalan alternatif lain yang jaraknya bisa mencapai 3 kilometer.

1. Jembatan yang putus tersebut saat ini telah ditutup

Dampak Jembatan di Gresik Putus, Warga Harus Memutar Sejauh 3 KmJembatan Kacangan Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik putus. Dok Istimewa

Camat Benjeng, Suryo saat dihubungi mengatakan, saat ini jembatan Kacangan yang putus tersebut sudah ditutup serta diberikan portal sementara waktu sambil menunggu jembatan tersebut selesai diperbaiki. Sementara bagi warga yang biasanya melintasi jembatan itu dialihkan ke jembatan lain.

"Agar masyarakat masih tetap bisa beraktivitas seperti biasanya warga masih bisa melintasi jembatan Bengkelolor kok mas yang letaknya 3 kilo meter," kata Suryo saat dihubungi IDN Times, Senin (20/12/2021).

Baca Juga: Jembatan Kacangan di Gresik Putus, Akses Warga Terganggu

2. Warga bisa melintas jembatan lain yang jaraknya mencapai 3 kilometer

Dampak Jembatan di Gresik Putus, Warga Harus Memutar Sejauh 3 KmJembatan Kacangan Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik putus. Dok Istimewa

Selain bisa melintasi Jembatan Bengkelolor yang jaraknya tempuhnya 3 kilometer, warga juga bisa lewat jembatan lain yang berada di sisi kanan jembatan. Namun jarak tempuhnya sejauh 5 kilometer. Kedua jembatan yang menjadi jalan alternatif itu, lanjut Suryo masih berada di wilayah Kecamatan Benjeng.

"Kalau penyebab pastinya jembatan tersebut putus, saat ini masih dilakukan investigasi kok mas, jadi kami masih belum bisa menjawab secara pasti penyebab kenapa jembatan itu bisa putus," terangnya.

3. Berharap agar jembatan tersebut cepat diperbaiki kembali

Dampak Jembatan di Gresik Putus, Warga Harus Memutar Sejauh 3 KmJembatan Kacangan, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik putus. Dok Istimewa

Suryo dan juga masyarakat lainnya juga sangat berharap agar jembatan yang menjadi akses warga di tiga Kecamatan Benjeng, Menganti dan Kedamean itu segera diperbaiki. Sehingga aktivitas masyarakat yang umumnya bekerja sebagai petani dan pedagang tersebut tidak terganggu.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, jembatan yang membentang di atas Kali Lamong tersebut dibangun sekitar tahun 2002 lalu itu putus dan mengakibatkan akses jalan warga terganggu. Putusnya jembatan sepanjang 100 meter itu hingga kini masih diselidiki oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Gresik.

Baca Juga: Kali Lamong Meluap, Ribuan Rumah Warga Gresik Terendam Banjir

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya