Perayaan Tahun Baru, Risma Jamin Besok Pagi Surabaya Sudah Bersih

Surabaya dijamin gak bisa kotor lama-lama

Surabaya, IDN Times - Perayaan pergantian tahun identik dengan pesta dan konvoi di jalanan. Biasanya, kondisi tersebut disertai dengan tercecernya sampah di mana-mana. Namun, Pemerintah Kota Surabaya menjamin Kota Pahlawan tak akan kotor dalam waktu lama.

1. Risma jamin Kota Surabaya terjaga kebersihannya

Perayaan Tahun Baru, Risma Jamin Besok Pagi Surabaya Sudah BersihWali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat apel pengamanan Tahun Baru 2020, Selasa (31/12). IDN Times/Fitria Madia

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini meyakinkan bahwa petugas kebersihannya mampu untuk mengatasi sampah tahun baru. Menurutnya, pasukan kuning alias Cak Kun sudah terlatih untuk menyulap Kota Surabaya menjadi bersih kembali.

"Pasti teratasi itu. Coba lihat saja, besok (Rabu) pukul 06.00 WIB pasti bersih," ucap Risma yakin usai menggelar apel pengamanan di Taman Surya halaman Balai Kota Surabaya, Selasa (31/12).

2. Terjunkan 2.050 personel

Perayaan Tahun Baru, Risma Jamin Besok Pagi Surabaya Sudah BersihApel pengamanan Kota Surabaya selama perayaan pergantian tahun yang dipimpin Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Selasa (31/12). IDN Times/Fitria Madia

Selain memastikan kebersihan, Risma juga menjamin keamanan Kota Surabaya. Pasalnya, ia bersama TNI dan Polri menerjunkan 2.050 personel yang terdiri dari berbagai kesatuan saat perayaan pergantian tahun.

"Ada Satpol PP, Linmas, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, semua diturunkan pada malam ini untuk menjaga kekondusifitasan Kota Surabaya," papar Risma.

Baca Juga: Polisi Gagalkan Upaya Peredaran 1.500 Pil Happy Five saat Tahun Baru

3. Minta bantuan PLN dan Telkom

Perayaan Tahun Baru, Risma Jamin Besok Pagi Surabaya Sudah BersihApel pengamanan Kota Surabaya selama perayaan pergantian tahun yang dipimpin Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Selasa (31/12). IDN Times/Fitria Madia

Pada tahun ini, Risma juga meminta bantuan dari PLN dan Telkom untuk menjaga kepastian pasokan listrik dan jaringan telepon bagi warga Surabaya. Para petugas diminta untuk berjaga jika sewaktu-waktu terjadi keadaan darurat sepanjang perayaan tahun baru di Kota Surabaya.

"Terima kasih juga untuk PLN dan Telkom yang sudah membantu di tahun ini. Semoga warga Surabaya bisa melewati pergantian tahun dengan aman," harapnya.

4. Kota Surabaya terpantau kondusif

Perayaan Tahun Baru, Risma Jamin Besok Pagi Surabaya Sudah BersihWali Kota Surabaya Tri Rismaharini usai apel pengamanan jelang Tahun Baru 2020, Selasa (31/12). IDN Times/Fitria Madia

Sementara itum hingga pukul 19.00 WIB, Risma memastikan bahwa keadaan di Kota Surabaya kondusif. Belum ada kejadian yang mengganggu keamanan Kota Surabaya mau pun ancaman-ancaman dari pihak luar.

"Alhamdulillah hingga saat ini kondusif. Insya Allah, mudah-mudahan kondusif terus sampai tahun depan," pungkasnya.

Baca Juga: Jelang Ganti Tahun, Risma Pastikan GBT Siap untuk Piala Dunia U-20

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya