Jurus Polres Gresik untuk Menurunkan Angka Kejahatan di Kota Pudak

Lanjutkan ndan!

Gresik, IDN Times - Kepolisian Resort (Polres) Gresik terus berupaya menurunkan kejahatan di Gresik. Hal itu disampaikan oleh Kapolres Gresik, AKBP Wahyu Sri Bintoro, kepada IDN Times, Kamis (27/12).

Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Beli Pudak Khas Gresik yang Melegenda, Terbaik!

1. Miliki pembinaan dan pengelolaan SDM

Jurus Polres Gresik untuk Menurunkan Angka Kejahatan di Kota PudakIDN Times/Ardiansyah Fajar

AKBP Wahyu Sri Bintoro mengatakan telah melakukan beberapa giat untuk menekan angka kriminalitas di Kota Wali ini. Dia memfokuskan pada pembinaan dan mengelola sumber daya manusia (SDM) organisasi untuk mencapai skill (kemampuan), pengetahuan dan sikap anggota Polri.

2. Mengaji yasinan hingga sambang ke tokoh masyarakat

Jurus Polres Gresik untuk Menurunkan Angka Kejahatan di Kota PudakIDN Times/Ardiansyah Fajar

Wahyu mencontohkan, setiap hari Senin, kerap kali digelar kegiatan rutin bernama Pos Siaga. Pos siaga yaitu program polisi yasinan pagi hari dilaksanakan di masjid.

"Selasa ada Pos Jago, program polisi jagongan, sambang dan cangkruan untuk menyerap aspirasi masyarakat, silaturahmi dengan tokoh agama dan perusahaan yang ada di Kabupaten Gresik," ujarnya.

3. Pos Pola, program peningkatan kemampuan anggota polisi

Jurus Polres Gresik untuk Menurunkan Angka Kejahatan di Kota PudakIDN Times/Ardiansyah Fajar

Selain itu, setiap Rabu, Polres Gresik melaksanakan giat Pos Pola. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan.

"Nah itu program polisi berlatih, tentunya untuk para anggota agar lebih terampil dan profesional sesuai dengan pedoman Polri," kata Wahyu.

4. Tingkatkan sikap anggota lewat sholawatan dan mirotal

Jurus Polres Gresik untuk Menurunkan Angka Kejahatan di Kota PudakIDN Times/Ardiansyah Fajar

Selain meningkatkan kemampuan dan pengetahuan, Polres Gresik juga mengajak anggotanya menjaga sikap guna memberi contoh kepada masyarakat. Salah satunya dengan menggelar kegiatan Program Polisi Sholawatan dan Mirotal tiap hari Kamis.

"Saya yakin dengan siraman rohani, perilaku anggota jadi bagus, dilakukan pagi memanggil kiai, ustaz atau habib memberikan tausiyah ke masjid Polres," terang Mantan Kapolres Bojonegoro ini.

5. Lakukan giat bansos, olahraga hingga khotbah

Jurus Polres Gresik untuk Menurunkan Angka Kejahatan di Kota PudakIDN Times/Ardiansyah Fajar

Pada hari Jumat, kata Wahyu, Polres Gresik memiliki empat kegiatan rutin sekaligus. Pertama Jumat peduli, di mana para polisi menyisihkan uang untuk disumbangkan kepada anggota lain yang sedang sakit atau kepada korban terdampak bencana.

"Itu wujud empati, dengan bantuan sosial dengan minimal menyisihkan uang minimal Rp1 ribu," katanya.

Giat kedua adalah Jumat sehat, dengan cara olahraga bersama meningkatkan kebugatan anggota polisi, ada juga ketiga Jumat bersih.

"Itu kegiatan bersih-bersih lingkungan kerja dan sekitar. Tepat pada waktu Salat Jumat, kami punya namanya Polisi berkhotbah," pungkas pria dengan dua melati emas di pundak ini.

Baca Juga: Mencicipi Kuliner Legendaris Gresik, Nasi Krawu Buk Tiban

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya