Fakta Kapal Zidane Express Tenggelam, 4 ABK Selamat

4 orang ABK selamat mengapung di atas susunan styrofoam box

Sumenep, IDN Times - Kapal Zidane Express yang dilaporkan hilang kontak pada Senin (30/5/2022), di perairan Pulau Sapeken, Sumenep dipastikan tenggelam. Tapi seluruh Anak Buah Kapal (ABK) sebanyak 4 orang ditemukan selamat. Semuanya telah dievakuasi ke Pulau Sapeken.

1. Kapal memuat sembako dan semen berangkat dari Banyuwangi

Fakta Kapal Zidane Express Tenggelam, 4 ABK SelamatIlustrasi (ANTARA FOTO/Kornelis Kaha)

Berdasarkan informasi yang dihimpun IDN Times, Kapal Zidane Express mengangkut sembako dan bahan bangunan berupa semen dari pelabuhan sekitar Banyuwangi. Kapal yang terbuat dari kayu ini menuju Pulau Sapeken, Sumenep. Tapi di tengah perjalanan mengalami masalah, hingga tenggelam.

"Iya benar kapal kayu memuat sembako dan semen," ujar Kasi Operasi SAR Surabaya, I Wayan Suyatna, Selasa (31/5/2022).

Baca Juga: 4 ABK Kapal Zidane Express Ditemukan Mengapung di Atas Styrofoam Box

2. Diduga tenggelam di sekitar Banyuwangi-Sumenep

Fakta Kapal Zidane Express Tenggelam, 4 ABK SelamatIlustrasi Kapal Tenggelam (IDN Times/Arief Rahmat)

Wayan menduga, Kapal Zidane Express tenggelam antara Banyuwangi dan Pulau Sapeken, Sumenep. Sebab, empat orang ABK yang ditemukan selamat oleh KM MJW di koordinat 7° 39' 6,39" S 115° 3' 59,35" E. Titik ini berjarak sekitar 63 NM dari pantai Boom Banyuwangi atau 61 NM dari Pulau Sapeken.

"Sudah ketemu dalam keadaan selamat tiga orang ABK dan satu penumpang. Kapalnya tenggelam," kata Wayan.

3. Kabar hilang kontak tersiar Senin

Fakta Kapal Zidane Express Tenggelam, 4 ABK SelamatTim SAR saat berada di KN (Kapal Negara) SAR 234 Antasena untuk mencari keberadaan Kapal Zidane Express. dok. Kantor SAR Surabaya.

Sekadar diketahui, Kantor SAR Surabaya mendapat laporan hilang kontak Kapal Zidane Express di Perairan Sumenep pada Senin (30/5/2022) pagi. Laporan itu ditindak lanjuti dengan mengerahkan Kapal Negara SAR 234 Antasena untuk melakukan pencarian.

Baca Juga: Waduh! Kapal Zidane Express Hilang Kontak di Perairan Sumenep

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya