Sambut Hari Kemerdekaan, Warga Jatimulyo Bentangkan Bendera 50 Meter

Bendera tersebut hasil swadaya masyarakat

Malang, IDN Times - Ada beragam cara yang bisa dilakukan dalam memeriahkan serta memaknai hari kemerdekaan. Salah satunya adalah seperti dilakukan oleh warga RT 06 RW 02, Tembalangan Kelurahan Jatimulyo Kota Malang.

Untuk menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 74, warga membentangkan bendera Merah Putih sepanjang 50 meter dengan lebar 3 meter. Pemasangan bendera tersebut dilakukan swadaya oleh warga untuk memeriahkan ulang tahun Indonesia. 

1. Ide dari warung kopi

Sambut Hari Kemerdekaan, Warga Jatimulyo Bentangkan Bendera 50 MeterIDN Times/ Alfi Ramadana

Sudah menjadi tradisi bagi warga RT 06 Kelurahan Jatimulyo bahwa setiap tahun mereka selalu turut memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia. Namun, untuk kali ini tema yang diambil memang berbeda dari sebelumnya. Warga memilih untuk memeriahkan dengan cara sederhana namun tetap tak mengurangi kemeriahan hari kemerdakan Indonesia. 

"Awalnya itu ide membentangkan bendera itu muncul dari saat ngumpul-ngumpul ngopi bersama warga. Karena setiap tahun kami memang selalu ada kegiatan setiap Agustus. Tetapi karena memang saat ini kami juga harus membagi konsentrasi dengan kegiatan warga maka disepakati bahwa tahun ini kami buat sederhana tetapi tetap menarik," bebek Ardianto, Ketua RT 06 RW 02, Jatimulyo, Kota Malang, Rabu (31/7/2019). 

2. Semua swadaya masyarakat

Sambut Hari Kemerdekaan, Warga Jatimulyo Bentangkan Bendera 50 MeterIDN Times/ Alfi Ramadana

Dijelaskan lebih jauh oleh Ardianto, semua keperluan untuk memasang bendera raksasa tersebut merupakan swadaya masyarakat. Termasuk juga untuk membeli kain serta kebutuhan lain seperti bambu hingga untuk menjahit kain. Proses pembuatanya juga tak terlalu lama. 

"Kami mulai awal kerja bakti itu sekitar 21 Juli dari motong bambu hingga jahit kain merah putih ini. Lalu tanggal 28 kemarin mulai pemasangan dan semuanya swadaya dari masyarakat," tambahnya. 

3. Masih belum selesai

Sambut Hari Kemerdekaan, Warga Jatimulyo Bentangkan Bendera 50 MeterIDN Times/ Alfi Ramadana

Meskipun bendera sepanjang 50 meter sudah terbentang, namun Ardianto menjelaskan bahwa saat ini masih ada satu hiasan yang belum selesai. Saat ini warga tengah bekerja sama untuk membuat replika patung Garuda Whisnu Kencana. Nantinya replika tersebut akan dipasang di bagian gapura depan gang untuk memperindah lokasi tersebut. 

"Sesuai tema kami tahun ini adalah Garuda jadi saat ini untuk patung baru terpasang kepalanya. Untuk sayapnya sedang dalam proses pembuatan. Nantinya juga hasil kreasi ini akan kami ikutkan lomba gapura dari Presiden Joko Widodo," sambungnya. 

4. Pupuk rasa cinta tanah air

Sambut Hari Kemerdekaan, Warga Jatimulyo Bentangkan Bendera 50 MeterIDN Times/ Alfi Ramadana

Di sisi lain, pemilihan tema Garuda tersebut bukanlah tanpa alasan. Ardianto menjelaskan bahwa pemilihan tema tersebut lebih kepada untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air kepada warga. Lalu juga untuk memperkuat Bhineka Tunggal Ika serta rasa gotong royong diantara warga. 

"Semua itu kami coba implementasikan dari beberapa rangkaian acara yang sudah disiapkan. Apalagi di sini warga terdiri dari berbegai macam suku dan agama. Jadi Bhineka Tunggal Ika ini harus terus dikuatkan," jelasnya. 

5. Siapkan rangakaian acara lain

Sambut Hari Kemerdekaan, Warga Jatimulyo Bentangkan Bendera 50 MeterIDN Times/ Alfi Ramadana

Selain pemasangan bendera raksasa tersebut, sejumlah agenda lain sudah disiapkan oleh warga Rt 06. Acara akan dimulai pada tanggal 8 Agustus mendatang yakni menggelar doa bersama lalu diikuti agenda parade pencak silat dan atraksi Barongsai, parade seni tari, Istighosah dan diakhiri dengan pentas seni dan gathering. 

"Ini memang sudah menjadi agenda kami setiap tahun," tandasnya. 

Baca Juga: Masjid Sabilillah, Monumen untuk Mengenang Pejuang Kemerdekaan

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya