Persebaya vs Arema FC, Polisi Skrining Suporter yang Tak Bawa Tiket

Tiketnya tiketnya

Surabaya, IDN Times - Polisi melakukan skrining tiket laga Persebaya vs Arema bagi suporter yang tidak membawa tiket di jalan sebelum masuk Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (23/9/2023). Penyekatan itu dilakukan di depan Polsek Pakal Surabaya. 

Dari pantauan IDN Times, para pengendara motor itu diminta untuk menunjukkan tiket laga Persebaya vs Arema. Jika ada yang tidak membawa tiket, mereka diminta untuk putar balik. 

Waka Polsek Pakal, Iptu Agoes M mengatakan, suporter yang tidak memiliki tiket tidak diperkenankan untuk masuk area GBT. Polisi bersama dengan Disnas Perhubungan (Dishub) Surabaya dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). 

"Kami melakukan penyekatan ini menscrening jika ada suproter yang tidak memiliki tiket untuk tidak mendekat di GBT," kata Agoes. 

Agoes menjelaskan skrining ini dilakukan agar tidak ada penumpukan penonton di depan pintu masuk GBT. Hal itu juga demi keamanan penonton. "Selain itu langkah ini untuk memudahkan penonton bisa masuk dengan nyaman jika tiketnya sudah terpasang," pungkasnya. 

Baca Juga: Lawan Persebaya, Arema FC akan Andalkan Pemain Muda

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya