5 Jam Motornya Hilang, Pemuda Ini Kaget Pelat Nomornya Sudah Ganti

Cepet banget gantinya

Surabaya, IDN Times - M Savrian warga Tanjung Sari, Kota Surabaya terkejut motornya yang hilang selama lima jam ketemu dalam keadaan sudah berganti pelat nomor. Ini setelah Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya menemukan motornya dan diserahkan pada Jumat (24/3/2023).

Pria yang akrab disapa Rian ini mengatakan, motor Honda Beat Street itu hilang pada Jumat (17/2/2023) lalu. Saat itu ia memarkir motornya di depan rumah, namun pukul 16.00, sudah amblas.

"Saya pulang kerja jam 3. Motor saya taruh di depan rumah. Jam 4 saya keluar, kok sudah gak ada," ujar Rian di Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Ia pun melapor ke Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Sekitar lima jam laporan tersebut dilayangkan, motornya sudah ketemu.

"Ketemu sekitar pukul 10.00, ketemunya di Semampir," ungkap dia.

Namun, Rian terkejut dengan perubahan motornya. Pasalnya, nomor motornya telah berganti. Kemudian, rumah kunci motornya sudah tak dapat digunakan. 

"Yang membuat akhirnya ketemu itu ada stiker yang menandai itu motor saya," kata dia.

Sementara itu, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Kota Surabaya AKBP Herlina mengatakan, selain mengembalikan motor milik Rian, pihaknya mengembalikan motor empat orang lainnya. Ia juga telah menanghap lima pelaku curanmor.

“Modusnya adalah berkeliling mencari tempat sepi ketika ada yang lengah baru mereka beraksi melakukan pencurian,” kata Herlina.

Para pelaku pun disangkakan dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian. Dengan hukuman lima tahun penjara. 

Baca Juga: Modus Baru Curanmor di Surabaya, Pura-pura Cari Tempat Kos 

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya