Prajuritnya Tendang Aremania, Pangdam Brawijaya Minta Maaf

Siap fasilitasi perawatan korban sampai sembuh

Malang, IDN Times - Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Nurchahyanto mengunjungi rumah Muhammad Hasemi Rafa anjani atau biasa disapa Rafi di Desa Poncokusumo, RT 03 RW 04 Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) petang. Rafi merupakan suporter yang viral lantaran saat kejadian ricuh di Stadion Kanjuruhan, mendapat tendangan dari salah satu anggota TNI. Video tersebut kemudian menjadi viral dan langsung mendapat respons dari Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa untuk memproses pelaku. 

Dalam kunjungannya tersebut, Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Nurchahyanto ingin memastikan langsung kondisi yang korban. Sekaligus juga menyampaikan permohonan maaf kepada Rafi dan keluarga korban atas tindakan prajurit tersebut. 

"Kedatangan kami ini untuk meminta maaf kepada Rafi dan keluarga atas tindakan yang dilakukan oleh anggota. Kami pastikan bahwa anggota tersebut dalam proses pemeriksaan, " katanya, Rabu (5/10/2022) malam. 

Tak hanya itu saja, Nurchahyanto juga memberikan bantuan pengobatan untuk untuk ayah Rafi yang saat ini sedang mengalami masalah penyempitan syarat. Selain itu, ia juga siap memfasilitasi apabila Rafi masih mengalami masalah kesehatan pasca insiden tersebut. 

"Saat ini memang Rafi terlihat sehat walaupun masih ada rasa nyeri di punggung. Namun, kami meminta yang bersangkutan ke RS Sopraoen untuk pemeriksaan lebih intensif guna memastikan kondisinya," imbuhnya. 

Selain itu, Nurchahyanto juga siap memfasilitasi ayah Rafi yang saat ini mengalami masalah penyempitan syaraf. Ia memastikan akan membantu semaksimal mungkin untuk proses terapi perawatan ayah Rafi. 

"Jika memang perlu dirawat akan kami fasilitasi. Semua pembiayaan dari kami," jelasnya. 

Terlepas dari itu, Nurchahyanto berharap kejadian tersebut benar-benar menjadi yang terakhir.  "Tidak ada yang menghendaki terjadinya peristiwa ini. Mudah-mudahan ini bisa segera diselesaikan," pungkasnya. 

Baca Juga: Andika: Prajurit TNI yang Tendang Penonton di Kanjuruhan Tindak Pidana

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya