5 Korban Akan Beri Kesaksian di Sidang Bechi

Surabaya, IDN Times - Semua saksi korban terdakwa Mochamad Subchi Azal Tsani atau Bechi akan dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU). Saksi korban yang dihadirkan ada lima orang.
Baca Juga: Pengacara Korban Minta Sidang Mas Bechi Tetap Digelar Secara Online
1. JPU akan hadirkan 5 saksi korban

JPU dari Kejari Jombang, Tengku Firdaus mengatakan dalam berkas perkara, korban hanya ada satu orang. Namun pihaknya akan mendatangkan 4 orang saksi korban lagi.
"Di berkas perkara yang kita dakwakan memang cuma satu korban, tapi 4 saksi korban akan kita hadirkan. Total ada 5," ujar Firdaus usai sidang Bechi di Pengadilan Negeri Surabaya (PN).
2. Kuasa hukum pastikan kelimanya beri kesaksian

Hal serupa sebelumnya juga telah diungkap oleh kuasa hukum korban, Nun Sayuti. Nun mengatakan, 5 orang saksi korban akan memberikan keterangan dalam sidang nanti.
"Saksi korban yang sudah di-BAP ada lima orang dan akan kami hadirkan semua (di persidangan)," ujar Nun.
3. Korban mendapat perlindungan dari LPSK

Sementara itu, pendamping korban dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Surabaya, Yaritza Mutiaraningtyas menuturkan untuk melindungi korban dari adanya intimidasi, korban telah diberi perlindungan oleh Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban LPSK (LPSK). Sehingga, mereka tetap akan memberikan kesaksiam di pengadilan nanti.
"Mereka diberi perlindungan LPSK, kami usahakan lima orang memberi kesaksian di Pengadilan," ujar perempuan yang akrab disapa Ica ini.
Baca Juga: Kuasa Hukum Bechi Ajukan Eksepsi, JPU: Kami akan Tanggapi
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- 4 Pemain Top Arema FC yang Sudah Teken Kontrak dengan Klub Lain
- Arema FC akan Datangkan Dua Pemain Timnas U-20
- Densus 88 Geledah Rumah di Banyuwangi, Seorang Pria Diciduk
- Pembunuhan di Blimbing Malang, Korban Kerap Diteror
- Kisah dari Tepi Rel Kereta, Perjuangan Mendapatkan Sanitasi Layak
- 25 Napi Buddhis di Jatim Dapat Remisi Khusus Waisak
- 5 Hotel Murah di Sekitar Stasiun Jember, Ada yanh Rp100 Ribuan
- 5 Rumah Makan Padang Termurah di Banyuwangi, Bikin Kenyang!
- Doktor Termuda Farmasi Lulus dari UNAIR di Usia 24 Tahun
- Keluarga Korban Lakukan Aksi di Gate 13 Stadion Kanjuruhan