TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mobil Brimob Polda Jatim Kecelakaan di Bojonegoro

Satu orang terluka dalam kecelakaan tersebut

Rombongan Brimob Polda Jatim terlibat kecelakaan di Bojonegoro. Dok Istimewa

Bojonegoro, IDN Times - Mobil truk yang ditumpangi personel Brimob Polda Jatim terlibat kecelakaan dengan minibus Toyota Innova dengan nopol S 1448 AV di Jalan Raya Bojonegoro. Akibat kecelakaan tersebut, seorang perempuan bernama Siti Hanifa (63) yang merupakan pengendara Innova warga Desa Sukowati, Kecamatan Kapas, Bojonegoro harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro.

Baca Juga: Tergerus Arus Sungai, Lima Rumah Warga Bojonegoro Terancam Longsor

1. Kasus ini masih diselidiki

Rombongan Brimob Polda Jatim terlibat kecelakaan di Bojonegoro. Dok Istimewa

Kasat Lantas Polres Bojonegoro AKP I Gusti Bagus Krisna saat dihubungi membenarkan peristiwa tersebut, polisi sendiri saat ini masih melakukan penyelidikan terkait insiden tabrakan yang dialami oleh personel Brimob dengan pengendara mobil.

"Iya benar tapi kami belum bisa menjelaskan secara detail kronologi kejadian kecelakaan tadi malam karena ini masih penyelidikan," kata Gusti kepada IDN Times, Selasa (2/5/2023).

2. Rombongan Brimob baru saja melakukan pengamanan di Surabaya

Gedung Mapolres Bojonegoro. IDN Times/Imron

Gusti menjelaskan, kecelakaan tersebut terjadi saat rombongan Brimob Polda Jatim Kompi 3 Batalyon C baru saja melakukan pengamanan unjuk rasa hari buruh di Surabaya. Saat pulang itulah terjadilah kecelakaan di Jalan Raya Bojonegoro-Babat tepatnya di Desa Sukowati, Kapas.

"Tidak ada korban jiwa, hanya pengendara mobil Innova yang terluka dan tadi malam juga sudah kita evakuasi ke rumah sakit," terangnya.

Baca Juga: Viral Pria Memangku Wanita Penghibur, Diduga Anggota DPRD Bojonegoro

Berita Terkini Lainnya