TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

294 Rumah Rusak dan 4 Orang Luka Akibat Angin Puting Beliung Sidoarjo

Dua desa di dua kecamatan terdampak puting beliung

Dampak angin puting beliung di RT 13 Desa Entalsewu, Buduran, Sidoarjo. Dok. Istimewa.

Sidoarjo, IDN Times - Sebanyak 294 Kepala keluarga (KK) rumahnya rusak terkena dampak angin puting beliung yang menerjang Sidoarjo pada Minggu (23/10/2022) lalu. Empat KK terpaksa harus mengungsi. Tak hanya itu, ada empat warga yang dilaporkan menjadi korban luka-luka.

1. Ada 4 desa yang terdampak

Dampak angin puting beliung di RT 13 Desa Entalsewu, Buduran, Sidoarjo. Dok. Istimewa.

Adapun lokasi terdampak ada di empat desa di dua kecamatan yang berbeda, yaitu Desa Sidokepung dan Desa Entalsewu di wilayah Kecamatan Buduran, kemudian Desa Jati dan Desa Jumput yang terletak pada Kecamatan Sidoarjo.

"Ada satu unit fasilitas pendidikan dan satu unit tempat usaha alami kerusakan. Selain itu dilaporkan banyak pohon tumbang akibat terjangan angin kencang," ujar Plt Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari.

Baca Juga: Puting Beliung Pasuruan: 3 Luka dan Puluhan Rumah Rusak di 2 Kecamatan

2. BPBD Sidoarjo lakukan penanganan

Dampak angin puting beliung di RT 13 Desa Entalsewu, Buduran, Sidoarjo. Dok. Istimewa.

Muhari menambahkan, BPBD Sidoarjo sesaat setelah kejadian, langsung menuju lokasi terdampak untuk melakukan penanganan bencana. Kemudian melakukaan pendataan, berkoordinasi dengan aparat setempat.

"Dan memberikan bantuan berupa terpal bagi warga terdampak," kata dia.

Baca Juga: Puting Beliung Buduran Sidoarjo: 2 Luka, 3 Rumah Rusak Parah

Berita Terkini Lainnya