IIMS Kembali Hadir di Surabaya, Tampilkan Konsep Acara yang Baru 

Satu motor caferacer menanti sebagai doorprize lho guys

Surabaya, IDN Times - Ada kabar baik bagi pecinta otomotif Surabaya. Pasalnya, Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) kembali hadir di Kota Surabaya pada 7-11 November 2018 di Grand City Convex. Surabaya menjadi kota penutup acara IIMS 2018 setelah digelar di Jakarta dan Makassar. 

Project Director IIMS, Hendra Noor, optimis acara yang diselenggarakan bertepatan Hari Pahlawan ini akan menjadi ladang industri otomotif yang potensial di sekitar Jawa Timur. 

"Kami optimis bahwa IIMS Surabaya masih menjadi pameran yang potensial bagi industri otomotif di wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur, dan sekitarnya," kata Hendra di Hotel Santika Premier, Surabaya, Selasa (30/10). 

Baca Juga: Pameran Otomotif IIMS 2019 Bakal Hadirkan Kontes Motor Custom

1. Menyajikan sekitar 55 produk ternama

IIMS Kembali Hadir di Surabaya, Tampilkan Konsep Acara yang Baru IDN Times/Vanny El Rahman

Tahun lalu, acara ini diselenggarakan dengan nama Pameran Otomotif Surabaya (POS). Perubahan nama menjadi IIMS, terang Hendra, karena konsep acara yang tidak hanya menyajikan pameran kendaraan bermotor, melainkan banyak acara hiburan lainnya. 

"Apa yang membuat IIMS beda adalah karena kami mencoba keluar dari sekedar pameran mobil yang hanya berupa pajangan. Kami mau ajak seluruh elemen otomotif. Dulu memang dianggap hanya sebagai pelengkap, tapi IIMS di Jakarta kemarin kami telah butikan bahwa hal seperti itu menjadi daya tarik," sambung dia. 

Pada IIMS 2018, pengunjung disajikan 12 produk mobil, 3 produk roda dua, dan 40 aksesoris penunjang kendaraan lainnya. Di samping itu, setiap harinya pengunjung juga disajikan oleh food parade, konser musik, hingga pameran kendaraan custom. Padi Reborn juga akan hadir meramaikan acara pada Jumat (9/11).

2. Tiket dibandrol dari harga Rp10 ribu

IIMS Kembali Hadir di Surabaya, Tampilkan Konsep Acara yang Baru DIN Times/Vanny El Rahman

Bagi mereka yang berminat hadir pada IIMS 2018, tiket dibandrol dari harga Rp20 ribu untuk hari Rabu-Kamis. Semantara, untuk hari Jumat-Minggu pengunjung bisa menebus tiket dengan harga Rp25 ribu. 

Untuk paket keluarga dengan anggota empat orang, IIMS 2018 menyediakan paket hemat. Pada Rabu-Kamis tiket bisa didapat dengan harga Rp50 ribu, sedangkan pada hari Jumat-Minggu disediakan harga spesial Rp70 ribu. 

Tidak hanya dijual on the spot, bagi mereka yang membeli tiket secara online melalui Go-Tix dan Loket.com akan mendapat harga spesial menjadi Rp10 ribu pada Rabu-Kamis dan Rp15 ribu pada Jumat-Minggu. 

3. Berikut rangkaian kegiatan IIMS 2018

IIMS Kembali Hadir di Surabaya, Tampilkan Konsep Acara yang Baru IDN Times/Vanny El Rahman

Selain pameran, IIMS 2018 juga menyajikan Indonesia Custombike Expo & Championship sebagai kompetisi kustom kendaraan roda dua skala nasional. 

ada juga otovlog competition dan pertnjukkan dari para vapors. Untuk menyemarakkan acara, pengunjung yang beruntung akan mendapat satu buah motor caferacer sebagai doorprize.

Kemudian, setiap exibitor akan memaparkan produk terbaru mereka. Adapun produk ternama yang hadir adalah Suzuki, Daihatsu, Mercedes-Benz, Datsun, Tata Motors, DFSK, Toyota, dan Wulling Motors. 

Sebelum melakukan transaksi, setiap pengunjung diizinkan test drive sebelum transaksi pembelian. 

Gimana, seru kan? Yuk datang ke IIMS 2018!

Baca Juga: IIMS 2018: Ini Dia Mobil-Mobil yang Menyita Perhatian

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya