Pacitan, IDN Times - Gempa bumi berkekuatan magnitudo mengguncang Kabupaten Pacitan, Sabtu (11/1/2025). Gempa itu bahkan dirasakan hingga ke Yogyakarta. ''Pusat gempa berada di laut 79 km barat daya Pacitan dengan kedalaman 10 Kilometer,'' cuit akun X Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Selain Yogyakarta, BMKG menyebut bahwa gempa yang terjadi pada pukul 14.24 WIB itu juga dirasakan di Klaten hingga Karangkates.