TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Taddan, Pelabuhan Internasional di Sampang yang Siap Dioperasikan

Diharapkan meningkatkan perekonomian masyarakat

IDN Times/Musthofa Aldo

Sampang, IDN Times - Bupati Sampang Slamet Junaidi sedang bahagia setelah Kementerian Perhubungan mengeluarkan izin operasional untuk Pelabuhan Taddan. Ditemani Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas II Branta, Edi Kuswanto, Jih Idi, sapaan Slamet Junaidi langsung meninjau pelabuhan angkutan umum yang terletak di Desa Taddan, Kecamatan Camplong tersebut, Selasa (13/8).

1. Tokoh nasional akan diabadikan sebagai nama pelabuhan

IDN Times/Musthofa Aldo

Setelah izin operasional keluar, kata Jih Idi, pelabuhan Taddan secepatnya akan diresmikan oleh Kementerian Perhubungan. Dia pun telah menyiapkan sebuah nama seorang tokoh nasional asal Sampang sebagai nama pelabuhan.

"Soal nama rahasia dong, yang pasti nama tokoh nasional di Sampang," kata dia.

Baca Juga: ASDP Akan Kembangkan Pelabuhan Banyuwangi Jadi Ikon Baru Pariwisata

2. Pelabuhan bertaraf internasional

IDN Times/Musthofa Aldo

Kepala UPP Kelas II Brenta Pamekasan, Edi Kuswanto mengatakan izin operasional diberikan karena secara teknis Pelabuhan Taddan siap dioperasikan. Bahkan, katanya, pelabuhan itu telah mengikuti international standart atau International Ship and Port Facility Security Code (ISPS Code).

"Ke depan memperpanjang bangunan dermaga berbentuk T, sekarang masih L. Tentu harus ada dukungan dari pemerintah daerah. Sebab keberadaan pelabuhan Taddan pasti memberikan multiplier effect bagi pengembangan perekonomian daerah," ungkap dia.

Baca Juga: Jualan Sabu, Tiga Pria Sampang Berlebaran di Penjara

Berita Terkini Lainnya