TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Videotron Wali Kota 2024 Muncul, Eri Cahyadi Nunggu Tugas Partai  

Maju maneh ta gak pak?

Videotron dukungan Eri Cahyadi maju kembali Pilwali 2024. (IDN Times/Khusnul Hasana).

Surabaya, IDN Times - Videotron berisi promosi dan dukungan Eri Cahyadi untuk melanjutkan kepemimpinan sebagai Wali Kota Surabaya 2024 bermunculan di beberapa titik jalan protokol. Eri pun menyebut, yang bisa mencalonkan dirinya kembali adalah partai. 

Pantauan IDN Times, Video berisi promosi Eri Cahyadi tersebut terletak di Jalan Basuki Rahmat, Jalan Pemuda Surabaya, dan Jalan Adityawarman. Isinya bergambar wajah Eri Cahyadi dengan tulisan: Lanjutkan Surabaya Hebat. #2024melucakeri #relawanericahyadi.

Baca Juga: Manuver Hasto Bikin Obrolan Tertutup dengan Khofifah-Eri Cahyadi  

1. Eri mengaku gak tahu siapa yang memasang video promosi dirinya itu

Videotron dukungan Eri Cahyadi maju kembali Pilwali 2024. (IDN Times/Khusnul Hasana).

Eri Cahyadi mengatakan, dirinya tidak mengetahui siapa yang memasang videotron tersebut. Bahkan tujuan video tersebut dipasang, apakah untuk mendukung dirinya atau justru untuk menjatuhkannya, ia mengaku juga tak mengetahuinya. 

"Kemarin kan rame isu saya harus di kota, di Provinsi. Mungkin ya orang ada yang setuju, ada yang enggak, jangan membuat gaduh Surabaya, wong pilihan itu berbeda silakan, tapi jangan buat gaduh," ujarnya. 

2. Eri bilang maju Pilwali merupakan penugasan partai

Bacawali-Bacawawali Kota Surabaya dari PDIP, Eri Cahyadi-Armuji saat mendaftarkan diri di KPU Surabaya, Jumat (4/9/2020). IDN Times/Fitria Madia

Ditanya apakah ia berniat untuk maju kembali sebagai Wali Kota Surabaya 2024, Eri menyebut itu kewenangan partai. Hanya partai yang bisa menugasinya. 

"Saya tidak pernah tahu mencalonkan atau tidak, karena yang bisa mencalonkan atau tidak adalah partai, partai yang menugaskan. Kita gak pernah tahu, kalau awak dewe daftar dewe eroh (kalau kita yang mendaftar sendiri ya tahu)," jelas dia. 

Saat ditanya soal kesiapan bila kembali ditugaskan partai, Eri tak mengatakan secara gamblang. Yang jalas dirinya akan memberikan yang terbaik untuk Kota Surabaya. 

"Hari ini saya masih kerja 1 tahun belum memberikan apa-apa. Maskipun kemiskinan turun, pengangguran turun, angka ekonomi naik, masih jauh dari apa yang saya inginkan. Kedua saya ingin menjadikan Surabaya kota yang guyub rukun, jadi ayo. Maka saya akan tetap di Surabaya," katanya.

Baca Juga: Whisnu Sakti di Mata Eri Cahyadi: Kakak Panutan!

Berita Terkini Lainnya