TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Usai Sertijab, Khofifah Temui Jajaran Polisi se-Jatim

Untuk harmonisasi Forkopimda

IDN Times/Fitria Madia

Surabaya, IDN Times - Usai memaparkan visi misi dan menjalani prosesi serah terima jabatan, Gubernur Jawa Timur dan Wakilnya Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak melakukan kunjungan kepada Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Jatim, Senin (18/2).

 

1. Mengunjungi Forkopimda Jatim

IDN Times/Fitria Madia

Tempat pertama yang dikunjungi adalah Markas Kepolisian Daerah Jawa Timur (Mapolda Jatim). Dengan mengenakan baju batik, Khofifah dan Emil terlihat ramah menyapa para aparat kepolisian.

"Tadi kami sudah sertijab di DPRD Jatim. Maka hal penting yang harus dilakukan adalah melakukan harmonisasi kepada jajaran Forkopimda Jatim," ujarnya di depan kantor Kapolda Jatim.

Baca Juga: Minggu Pertama Jadi Gubernur Jatim, Khofifah Bersih-bersih Sungai

2. Merasa diterima jajaran kepolisian

IDN Times/Fitria Madia

 

Selain bertemu Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan, Khofifah dan Emil juga bertemu jajaran Kapolres se-Jatim. Mereka melakuakan pertemuan tertutup di ruang Kapolda Jatim.

"Alhamdulillah kami dapat diterima oleh jajaran Polda Jatim. Pak Kapolda, PJU, bahkan semua Kapolres hadir. Ini berarti awal yang baik setelah kami sertijab karena kami membutuhkan support dan partnership dari jajaran kepolisian," lanjutnya.

3. Banyak programnya yang membutuhkan pengawalan kepolisian

IDN Times/Ardiansyah Fajar

 

Ia menambahkan bahwa banyak program-programnya yang nanti akan langsung diterima oleh rakyat. Oleh karena itu ia membutuhkan kerja sama aparat kepolisian.

"Karena kami butuh pengawalan untuk memastikan bahwa program-program langsung turun dan dapat diterima oleh penerima manfaat dengan baik," harapnya.

Baca Juga: Khofifah Siapkan Pendanaan SPP dan Seragam SMA/SMK

Berita Terkini Lainnya