TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tas Milik CJH Tuban Ini Tertinggal di Dalam Bus

Ibadah sing tenang! Langsung dikirim oleh petugas

ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho

Surabaya, IDN Times - Ada saja kejadian ketika Calon Jemaah Haji (CJH) akan berangkat ke Arab Saudi. Kali ini barang bawaan milik CJH asal Tuban yang sudah dimasukkan ke dalam tas tenteng ketinggalan di dalam bus saat di Bandara Juanda, Sidoarjo.

Baca Juga: Duh! Jemaah Haji Bojonegoro Ada yang Bawa Pancing

1. Tas tertinggal dititipkan ke kloter selanjutnya

ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho

Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Surabaya, Husnul Maram membenarkan adanya tas tenteng yang tertinggal pada Sabtu (4/6/2022). Tas tenteng yang tertinggal dalam bus tersebut merupakan milik Nikmah, jemaah haji kloter 1 asal Tuban.

"Tas tenteng jamaah kloter 1 yang tertinggal tadi sudah kita titipkan ke petugas kloter 2, disertai berita acara," ujarnya, Senin (6/6/2022).

2. Diberikan ke sesama petugas ketika di Madinah

Kota Madinah. IDN Times/Uni Lubis

Lebih lanjut, Maram memastikan bahwa petugas kloter 2 ketika sampai di Madinah akan langsung diserahkan kepada petugas kloter 1. Petugas kloter 1 itu yang akan menyerahkan tas kepada pemiliknya. "InsyaAllah barangnya, sampai kepada pemiliknya dengan utuh," kata dia.

Baca Juga: CJH Asal Bojonegoro, Doa di Tanah Suci untuk Kesembuhan Anak  

Berita Terkini Lainnya