Pekerja Bangunan Tersengat Listrik Saat Pasang Atap, Evakuasi Dramatis

Korban selamat dan langsung dilarikan ke rumah sakit

Bojonegoro, IDN Times - Warga Desa Ngampel, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro dibuat gempar setelah melihat pekerja bangunan bernama Tono tergelatak di atap rumah yang sedang dibangunnya, Kamis (20/7/2023). Warga Desa Sambiroto, Kecamatan Kapas ini tergeletak tak sadarkan diri usai tersengat listrik tegangan tinggi saat sedang bekerja memasang rangka atap rumah. Untungnya, nyawa Tono bisa diselamatkan.

1. Korban sedang memasang bagian terakhir dari atap rumah

Pekerja Bangunan Tersengat Listrik Saat Pasang Atap, Evakuasi DramatisPetugas saat melakukan evakuasi terhadap pekerja bangunan yang tersengat listrik. Dok Istimewa

Kejadian itu bermula saat Tono hendak memasang bagian atap terakhir pada rumah yang sudah hampir jadi. Saat berada di atas itulah Tono tersengat listrik. Warga yang mengetahui kejadian tersebut kemudian melaporkan ke Dinas Damkar. 

"Usai mendapatkan laporan, pihak Damkar langsung meluncur ke tempat kejadian perkara (TKP) bersama sejumlah personel untuk melakukan evakuasi dan Alhamdulillah korban selamat ," ujar Kabid Pemadaman dan Penyelamatan Bojonegoro, Helmi Alifikri.

2. Bangunan rumah yang belum jadi membuat evakuasi berlangsung sulit

Pekerja Bangunan Tersengat Listrik Saat Pasang Atap, Evakuasi DramatisPetugas saat melakukan evakuasi terhadap pekerja bangunan yang tersengat listrik. Dok Istimewa

Evakuasi terhadap korban pun berlangsung dramatis. Bangunan rumah yang belum jadi serta lokasi yang sangat sulit membuat petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bojonegoro harus ekstra hati-hati untuk menurunkan korban dari atas atap. Setelah berjuang selama satu jam, korban akhirnya berhasil dievakuasi.

"Karena tempatnya yang lumayan sulit dan rumahnya juga masih belum jadi maka kami perlu hati-hati dalam mengevakuasi korban," kata dia.

Baca Juga: Pria Bojonegoro Tenggelam saat Selamatkan Bocah Hanyut di Sungai

3. Evakuasi terhadap korban berlangsung selama satu jam

Pekerja Bangunan Tersengat Listrik Saat Pasang Atap, Evakuasi DramatisPetugas saat melakukan evakuasi terhadap pekerja bangunan yang tersengat listrik. Dok Istimewa

Helmi menjelaskan, evakuasi terhadap korban dengan cara ditandu kemudian korban di tarik dan diturunkan ke bawah. Usai berhasil dievakuasi, korban kemudian langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro untuk mendapatkan pertolongan dari medis.

"Kejadian pukul 11.00 WIB dan hingga pukul 12.00 WIB korban akhirnya bisa diturunkan dan proses evakuasi lumayan sulit," terangnya.

Baca Juga: Terasa Hingga Tuban, Gempa di Bojonegoro Membuat Warga Panik

Imron Saputra Photo Community Writer Imron Saputra

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya