Ulasan Jelang Persik Kediri vs PSIS Semarang di Liga 1 2022/2023

Sama-sama tersandung pada laga terakhir

Persik Kediri bakal kedatangan tamu asal Jawa Tengah dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2022/2023 pekan ke-22. Macan Putih bakal menghadapi PSIS Semarang di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, Sabtu (4/2/2023) mendatang.

Nantinya pertandingan kedua klub diprediksi bakal berlangsung sengit. Maklum, hal ini terjadi lantaran Persik sempat kalah atas Borneo FC, sementara PSIS kalah dari Persib pada laga terakhir di pekan 21 Liga 1.

Intip sejumlah ulasan menarik jelang duel Persik versus PSIS berikut ini. Siapa pemenangnya?

1. Head to head Persik vs PSIS

Ulasan Jelang Persik Kediri vs PSIS Semarang di Liga 1 2022/2023Persik Kediri saat menghadapi PSIS Semarang di putaran pertama Liga 1 2022/2023. (instagram.com/persikfcofficial)

Jelang mengetahui preview laga Persik lawan PSIS di pekan 22 Liga 1 2022/2023 akan menarik lagi jika kita mengulik soal rekor head to head keduanya lebih dahulu. Selama ini, rekor pertemuan Persik melawan PSIS diketahui cukup berimbang.

Hal itu dapat dibuktikan melalui catatan berikut bahwa Persik berhasil memenangai 3 laga atas PSIS dalam 9 pertemuan terakhir. Sementara, PSIS telah memenangkan 4 laga lainnya dari Persik serta 2 pertandingan berakhir imbang bagi kedua tim.

2. Macan Putih lama tak bisa kalahkan PSIS

Ulasan Jelang Persik Kediri vs PSIS Semarang di Liga 1 2022/2023Persik Kediri saat menghadapi PSIS Semarang di putaran pertama Liga 1 2022/2023. (instagram.com/persikfcofficial)

Sayangnya, Persik diketahui punya catatan cukup buruk ketika harus menghadapi PSIS di pekan 21 Liga 1 2022/2023. Macan Putih sendiri telah lama belum berhasil mengalahkan PSIS ketika harus saling berhadapan di semua ajang.

Terakhir kali Persik bisa membekuk PSIS terjadi pada tahun 2008 silam. Kala itu, Macan Putih memang amat tangguh usai berhasil memenangi dua pertemuannya atas PSIS. Mereka mampu mengalahkan PSIS 4-0 di kandang serta unggul 1-2 pada laga tandang. Setelah itu, Persik belum mampu lagi mengalahkan PSIS hingga saat ini.

Baca Juga: Persikmania Siap Nribun saat Persik Kediri Jamu PSIS Semarang 

3. Dua legiun asing Persik siap bawa perubahan

Ulasan Jelang Persik Kediri vs PSIS Semarang di Liga 1 2022/2023Flavio Silva (kanan) sebagai pemain asing baru Persik saat melawan Borneo FC di pekan 21 Liga 1 2022/2023. (instagram.com/persikfcofficial)

Persik mendatangkan banyak pemain baru di paruh musim Liga 1 2022/2023 yang dua di antaranya merupakan pemain asing. Kedua penggawa asing yang di maksud itu ialah Flavio Silva (winger) dan Anderson Nascimento (bek).

Ketetapan Persik mendatangkan kedua nama tersebut tak lain karena untuk memperkuat armada tim di putaran kedua Liga 1. Sejauh ini, Flavio Silva telah mencatatkan dua laga bersama Persik. Ia debut saat melawan Madura United pada pekan 20.

Anderson Nascimento, di sisi lain, ia baru saja menyelesaikan debutnya saat Persik jumpa Borneo di pekan 21 Liga 1 lalu. Kedua pemain asing itu pastinya bakal jadi kekuatan lebih Persik jelang melawan PSIS Semarang pada pekan 22 nanti.

4. Grafik PSIS tengah menyusut 

Ulasan Jelang Persik Kediri vs PSIS Semarang di Liga 1 2022/2023Persik Kediri saat menghadapi PSIS Semarang di putaran pertama Liga 1 2022/2023. (instagram.com/psisfcofficial)

PSIS sayangnya mencatatkan rekor yang menurun jelang menantang Persik di pekan 22 Liga 1 2022/2023. Mereka hanya mendulang catatan 2 kemenangan dan 4 laga kalah dalam 6 penampilan terakhir.

Paling baru, kekalahan PSIS terjadi di kandang sendiri saat menghadapi Persib (1-3) pada pekan 21 lalu. Catatan cukup menurun tersebut jelas jadi catatan khusus bagi PSIS jelang menghadapi Persik di pekan 22 Liga 1 mendatang.

5. Menanti unjuk kebolehan Vitinho

Ulasan Jelang Persik Kediri vs PSIS Semarang di Liga 1 2022/2023Vitinho sebagai pemain asing baru PSIS di putaran kedua Liga 1 2022/2023. (instagram.com/psisfcofficial)

PSIS memiliki amunisi baru jelang menghadapi Persik di pekan 22 Liga 1 2022/2023. Pemain anyar itu adalah Vitinho, playmaker asing asal Brasil yang baru didatangkan PSIS dari klub kasta ketiga di Liga Portugal, Vitoria Setubal FC.

Kehadiran Vitinho tak lain lantaran guna menggantikan peran Jonathan Cantillana yang resmi hengkang ke PSS Sleman di putaran kedua Liga 1. Mampukah Vitinho tampil apik pada laga keduanya bersama PSIS saat melawan Persik pada pekan 22 mendatang?

Persik Kediri harus kehilangan salah satu pemain bertahan andalannya, Agil Munawar, jelang melawan PSIS Semarang di pekan 22 Liga 1 2022/2023. Hal ini karena sang pemain harus absen akibat akumulasi kartu kuning yang diterimanya saat melawan Borneo pada pekan 21 lalu.

Baca Juga: Macan Putih Takluk Lagi, Persik Kediri Terpuruk di Papan Klasemen

rizkilutfi Photo Community Writer rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya