Jelang Hadapi Persik Kendal, Persela Masih Incar Beberapa Pemain

Pemain dalam performa terbaik

Lamongan, IDN Times - Persela Lamongan masih mengincar beberapa pemain baru untuk menghadapi Persik Kendal di Stadion Surajaya Lamongan, Jumat (25/1) mendatang. Meski, telah merekrut empat pemain baru, Persela masih membutuhkan tambahan pemain. 

Oleh karena itu, Persela masih membidik beberapa pemain klub dari sepak bola Indonesia.  "Kami masih membutuhkan empat pemain, semoga dalam waktu dekat ini sudah ada pemain baru sesuai yang diinginkan oleh tim pelatih," kata Asisten Pelatih Persela Lamongan, Danur Dara, pada Slasa (22/1).

Baca Juga: Menang Mudah, Persela Lamongan Pencundangi Persekaba Bali 6-0

1. Empat pemain yang diincar Persela Lamongan

Jelang Hadapi Persik Kendal, Persela Masih Incar Beberapa PemainIDN Times/Imron

Menurut Danur Dara, empat pemain baru yang masih diincar Persela berposisi sebagai gelandang bertahan, gelandang serang, striker, dan pemain sayap. Jika sudah direkrut, empat pemain baru itu akan dipadukan dengan pemain-pemain Persela yang sudah ada. 

"Tentunya untuk mendatangkan keempat pemain ini ada beberapa mekanisme yang harus dilakukan oleh tim, termasuk menyeleksinya," kata mantan Pelatih Perssu Sumenep ini.

2. Sudah mendatangkan empat pemain baru

Jelang Hadapi Persik Kendal, Persela Masih Incar Beberapa PemainIDN Times/Imron

Danur mengatakan Persela Lamongan sampai saat ini resmi mengontrak sejumlah pemain muda. Para pemain yang sudah dikontrak, yaitu Reza Agus Febrian, berposisi penjaga gawang; Muhammad Ridwan, berposisi striker; Achmad Arthur Sena, berposisi gelandang; dan Muhammad Tolib, berposisi gelandang serang. 

Rata-rata pemain baru yang telah direkrut Persela rata-rata berusia 19 tahun hingga 20 tahun. "Ada juga beberapa pemain yang jadi skuat inti pemain Persela musim lalu, nanti kami umumkan, sekarang kami menggelar latihan dulu," katanya.

3. Empat pemain juga ikut tahapan seleksi

Jelang Hadapi Persik Kendal, Persela Masih Incar Beberapa PemainIDN Times/Imron

Pemain yang masih mengikuti seleksi sampai saat ini, kata Danur, ada empat. Keempat pemain itu adalah Malik Rizaldi (sayap) dari Persegres Gresik, Luis Nano (sayap) dari Persisos Sorong, Annas Fitrianto (kiper) dari Perseru Serui, dan Mardiono (striker) dari Semen Padang.

"Keempat pemain yang sudah kami datangkan itu, akan siap menghadapi pertandingan pada tanggal 25 Januari nanti," katanya.

4. Jelang Piala Indonesia, kondisi pemain Persela dalam performa baik

Jelang Hadapi Persik Kendal, Persela Masih Incar Beberapa PemainIDN Times/Imron

Danur menjelaskan, jelang laga lanjutan Piala Indonesia babak 32 besar, para pemain Persela sudah menunjukkan performa yang baik. Bahkan, empat pemain yang baru saja bergabung sudah bisa beradaptasi dengan baik. 

"Jika dilihat dari segi fisik, bisa dilihat saat mulai sesi awal pemanasan, hingga latihan ini selesai. Kondisi pemain baik sekali. Untuk penjaga gawang, Annas Fitrianto, yang baru saja kami datangkan, juga sudah ngobrol dengan tim pelatih, ada kemungkinan dia kami turunkan," tambahnya.

Baca Juga: Laga Persahabatan Persela Vs PSS Sleman Batal, Ini Alasannya

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya