Jamu Persija, Persela Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan

Gak lali carane menang kan jok?

Lamongan, IDN Times- Persela Lamongan bertekad mengakhiri puasa kemenangan saat menghadapi Persija Jakarta di, stadion Surajaya Lamongan, Sabtu (22/6), malam. Tim Laskar Joko Tingkir bakal bermain ngotot untuk bisa meraih kemenangan perdana di Shopee Liga 1 2019.

Persela Lamongan sendiri pada tiga pertandingan sebelumnya belum bisa meraih hasil baik. Mereka menelan kekalahan dua kali atas Madura United dan Arema  Indonesia serta ditahan imbang saat menjamu Persipura Jayapura. "Tentunya kami sangat berharap dapat memenangkan pertandingan besok saat menghadapi Persija Jakarta," kata Pelatih Persela Lamongan Aji Santoso, Jumat (21/6).

1. Persela Lamongan sangat membutuhkan kemenangan

Jamu Persija, Persela Bertekad Akhiri Puasa KemenanganIDN Times/ Imron

Aji mengaku, saat ini Persela Lamongan sangat membutuhkan kemenangan sebagai modal awal dalam pertandingan selanjutnya. Laga Persela Lamongan versus Persija Jakarta tentu akan menjadi bukti jika tim kebanggaan masyarakat Kota Soto (sebutan lain dari Kabupaten Lamongan) mampu bangkit dari keterburukan. "Pastinya Persela Lamongan saat ini membutuhkan kemenangan," tegas Aji.

Baca Juga: [BREAKING] Ivan Kolev Mundur dari Kursi Pelatih Persija!

2. Minta pendukung penuhi Surajaya

Jamu Persija, Persela Bertekad Akhiri Puasa KemenanganIDN Times/ Imron

Untuk meraih poin penuh, kata Aji, Persela sangat membutuhkan dukungan dari pendukung fanatik mereka yaitu LA Mania dan Curva Boys. "Dukungan dari ribuan sporter LA mania dan Curva Boys, akan menjadi motivasi pemain untuk memberikan hasil terbaik," imbuhnya.

Jamu Persija, Persela Bertekad Akhiri Puasa Kemenanganperselafootball.com/Abdul Rozak

Terkait dengan pertahanan yang dalam tiga pertandingan terakhir menjadi celah, Aji mengaku sudah memperbaikinya. Sejumlah taktik permainan pun telah diracik dengan matang. "Kita sudah membenahi lini belakang yang dalam tiga pertandingan terakhir selalu menjadi titik lemah bagi Persela," terangnya.

3. Waspadai pemain sayap Persija Jakarta

Jamu Persija, Persela Bertekad Akhiri Puasa KemenanganIDN Times/ Imron

Aji sendiri mewaspadai beberapa pemain Persija. Salah satunya adalah winger mereka, Riko Simanjuntak. Di sisi lain, pergantian kursi pelatih di Persija Jakarta tidak akan mengurangi kekuatan tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

Baca Juga: Jelang Lawan Persija, Persela Siapkan Dua Pemain Pengganti Hambali

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya