Arema FC Resmi Datangkan Tiga Pemain Asing Baru 

Mereka berasal dari Amerika Latin

Malang, IDN Times - Arema FC semakin melengkapi skuadnya jelang kompetisi Liga 1 2020. Singo Edan-julukan Arema FC- resmi mendatangkan tiga pemain asing baru. Tiga pemain tersebut diproyeksikan mengisi slot stopper, second striker, dan striker. Adalah Matias Malvino, Jonathan Bauman, dan Elias Aldarete yang akan menjadi andalan Arema FC musim 2020.

1. Dijadwalkan bergabung pekan ini

Arema FC Resmi Datangkan Tiga Pemain Asing Baru Jonathan Bauman kala berseragam Persib Bandung. Liga-Indonesia.id

Sejauh ini, ketiganya memang belum muncul di Malang. Namun, jika tidak ada halangan, mereka akan gabung latihan Arema FC pekan ini.

Saat ini ketiganya sedang dalam perjalanan dari negaranya masing-masing untuk menuju Kota Malang. Kehadiran tiga pemain asing baru ini bakal melengkapi slot asing yang sejauh ini baru diisi gelandang asal Korea Selatan, Inkyun Oh. 

2. Sesuai kebutuhan tim

Arema FC Resmi Datangkan Tiga Pemain Asing Baru Elias Aldarete sudah berpamitan dengan klub lamanya. Dok/ Instagram Elias Aldarete

Ketiga nama tersebut muncul berdasarkan rekomendasi dari tim pelatih. Pelatih Arema FC Mario Gomez menyebut, ketiganya memiliki kualitas untuk bisa meningkatkan performa tim. 

"Saya tahu ketiganya punya kualitas dan bermain di level tertinggi. Semua tahu, Bauman pernah bermain di Persib dan Kedah FA. Sementara dua lainya bermain di Argentina dan kasta tertinggi Uruguay," ujar Mario Gomez, Selasa (28/1).

Baca Juga: Usai TC, Arema FC Kembali Jajaki Uji Coba 

3. Perlu tambahan pemain kualitas

Arema FC Resmi Datangkan Tiga Pemain Asing Baru Matias Malvino bakal menjadi tambahan kekuatan di lini belakang Arema FC. Instagram/Matias Malvino

Gomez mengakui, dengan banyaknya pemain baru di tim yang mayoritas masih muda, tentu perlu tambahan kekuatan. Untuk itu, kehadiran tiga pemain asing ini dirasa sangat penting menambah kekuatan tim. Apalagi ketiganya dinilai memiliki karakter yang cukup kuat. 

"Kami rasa tiga pemain ini bisa membuat kami berkembang," tambahnya. 

4. Lengkapi kuota pemain Arema FC

Arema FC Resmi Datangkan Tiga Pemain Asing Baru Mario Gomez tengah mempersiapkan tim untuk kembali menggelar uji coba pekan depan. IDN Times/ Alfi Ramadana

Tambahan tiga pemain ini, lanjut Gomez, sudah melengkapi kekuatan Arema FC. Namun, demikian ia masih mencari satu lagi pemain muda untuk melengkapi skuad menjadi 30 pemain. Setelah itu maka, Arema FC dipastikan tak akan berburu tambahan pemain lagi. 

"Kami masih melihat untuk tambahan satu pemain lagi. Tetapi itu pemain muda," pungkasnya. 

Baca Juga: Tanpa Piala Presiden, Arema FC Pertimbangkan Bikin Kompetisi Pramusim

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya