Rem Blong! Truk Trailer Tabrak Ertiga di Gresik, Satu Orang Tewas

Tubuh korban terjepit badan mobil

Gresik, IDN Times- Sebuah mobil Suzuki Ertiga bernomor polisi W 1743 CW yang dikemudikan Sudiono (51) warga Desa Bungah, Kabupaten Gresik terlibat kecelakaan dengan truk trailer di pertigaan Jalan Raya Desa Bungah, kecamatan setempat, Rabu (18/5/2022) siang. Akibat kecelakaan tersebut sopir Ertiga tewas setelah tubuhnya terjepit badan mobil yang ditumpanginya. 

1. Diduga truk kontainer mengalami rem blong dan menabrak Ertiga

Rem Blong! Truk Trailer Tabrak Ertiga di Gresik, Satu Orang TewasTruk kontainer mengalami rem blog dan menabrak mobil minibus di Gresik, satu orang tewas. Dok Istimewa

Selain menabrak mobil Ertiga, truk trailer tersebut juga menghantam sebuah bangunan yang berada di sisi jalan raya. Sementara kecelakaan maut tersebut bermula saat truk kontainer nopol L 9367 UX yang dikendarai Suwarno (44) warga Desa Tegalharjo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban melaju dari arah utara menuju arah selatan, lalu mengalami rem blog saat menuruni jalan. Sopir yang tak bisa mengendalikan laju kendaraan kemudian menghantam mobil Ertiga berwarna merah.

"Diduga truk trailer kontainer mengalami rem blong sehingga mobil tidak bisa dikendalikan dan menghantam minibus. Akibatnya satu orang meninggal dunia," kata Kasat Lantas Polres Gresik, AKP Engkos Sarkosi

Baca Juga: [UPDATE] 14 Korban Meninggal dalam Kecelakaan Bus di Tol Mojokerto

2. Sopir Ertiga yang meninggal dunia kemudian dievakuasi ke rumah sakit

Rem Blong! Truk Trailer Tabrak Ertiga di Gresik, Satu Orang TewasTruk kontainer mengalami rem blog dan menabrak mobil minibus di Gresik, satu orang tewas. Dok Istimewa

Sopir Ertiga, lanjut Sarkosi, yang meninggal dunia langsung evakuasi dan dibawa ke RSUD Ibnu Sina Gresik. Sedangkan Sopir truk trailer kontainer yang hanya mengalami luka-luka dan selamat juga telah dibawa ke rumah sakit islam (RSI) Mabarrot NU di Kecamatan Bungah, Gresik.

"Jadi saat itu, mobil minibus hendak menyeberang atau berjalan berjalan dari arah barat menuju selatan atau arah Gresik. Karena truk kontainer tadi mengalami rem blog dan jarak antara kedua mobil tersebut berdekatan akhirnya tabrakan pun tidak bisa dihindarkan," jelasnya.

3. Petugas sedikit kesulitan mengevakuasi korban yang tubuhnya terjepit mobil

Rem Blong! Truk Trailer Tabrak Ertiga di Gresik, Satu Orang TewasTruk kontainer mengalami rem blog dan menabrak mobil minibus di Gresik, satu orang tewas. Dok Istimewa

Akibat kecelakaan maut tersebut, mobil minibus yang dikendarai korban ringsek tak terbentuk sementara korban sendiri dalam keadaan terjepit badan mobil dan meninggal dunia. Proses evakuasi terhadap korban sendiri, lanjut Sarkosi berlangsung cukup lama ditambah lagi hujan yang mengguyur wilayah tersebut cukup deras.

"Prosesnya evakuasi korban agak lama karena terpengaruh cuaca juga dan posisi korban dalam keadaan terjepit. Untuk olah tempat kejadian perkara juga sudah kita lakukan dan hasilnya nanti kita sampaikan," pungkasnya.

Baca Juga: 700 Ekor Sapi di Gresik Terinfeksi PMK, 13 di Antaranya Mati

Imron Saputra Photo Community Writer Imron Saputra

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya