Jelang Iduladha, Ini Antisipasi Disnak Jatim

Belum ada laporan antraks atau virus lain

Surabaya, IDN Times - Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Peternakan (Disnak) melakukan antisipasi untuk meminimalisir hewan yang sakit jelang Iduladha atau Hari Raya Kurban 2019. Beberapa imbauan pun dikeluarkan kepada pemilik hewan kurban. Salah satunya memiliki sertifikat veteriner.

1. Terjunkan 970 tenaga kesehatan

Jelang Iduladha, Ini Antisipasi Disnak Jatimunsplash.com/Online Marketing

Untuk memastikan kesehatan hewan, Kepala Disnak Jatim, Wemmy Niamawati telah menyiagakan 970 tenaga kesehatan hewan untuk memeriksa hewan ternak. Tenaga pengawas ini nanti akan ditugaskan untuk mengecek seluruh hewan kurban yang ada di Jatim.

"Mereka sudah kami latih, lewat sistem informasi kesehatan hewan nasional, ada 970 tenaga kesehatan hewan yang kami latih. Sehingga ketika ada penyakit hewan ketahuan," ujar Wemmy.

Baca Juga: Saat Iduladha, Warga Dilarang Buang Jeroan Hewan Kurban ke Sungai

2. Pemeriksaan dilakukan intensif satu bulan sebelum Iduladha

Jelang Iduladha, Ini Antisipasi Disnak JatimIDN Times/ M. Idris

Pemeriksaan ini, lanjut Wemmy, akan dilakukan secara intensif satu bulan sebelum Iduladha. Nantinya, petugas akan mendatangi pasar hewan hingga lapak di pinggir jalan guna melakukan pemeriksaan.

"Kami juga buat surat edaran supaya lakukan pemeriksaan secara mandiri. Kepada ternak sehat, kami beri sertifikat veteriner," kata Wemmy.

3. Sampai saat ini belum ada temuan antraks

Jelang Iduladha, Ini Antisipasi Disnak JatimPixabay

 

Terkait temuan antraks, Wemmy menyampaikan sampai saat ini belum ada hewan ternak di Jatim yang terjangkit penyakit itu. Meski begitu, Disnak Jatim tetap waspada dengan memberikan pelatihan kepada peternak.

"Kami ajari untuk kendalikan penyakit, itu namanya analisa resiko. Kemudian ada pemeriksaan di pos kesehatan hewan," terang Wemmy.

4. Legislator minta Disnak turunkan tim dokter

Jelang Iduladha, Ini Antisipasi Disnak JatimANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya

Sementara itu, Ketua Komisi B DPRD Jawa Timur Achmad Firdaus Fibriyanto meminta pengawasan terhadap hewan kurban terus ditingkatkan. Dia berharap, disnak segera menurunkan tim dokter kesehatan hewan untuk memastikan bebas penyakit.

"Kami meminta disnak dapat mengantisipasi secara dini, dan memastikan hewan kurban bebas antraks," pungkas Firdaus.

Baca Juga: Kurban dari Global Qurban - ACT Bakal Disalurkan Sampai ke Etiopia

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya