TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wakil Wali Kota Liverpool: Perhatikan Keajaiban Risma Pimpin Surabaya

Risma adalah sosok penting hubungan Surabaya-Liverpool

IDN Times/Vanny El Rahman

Surabaya, IDN Times- Wakil Wali Kota Liverpool, Gary Milliar, memuji gaya kepemimpinan Tri Rismaharini sebagai Wali Kota Surabaya. Di bawah kepemimpinan Risma, Gary optimis hubungan Surabaya-Liverpool bisa semakin erat.

Untuk penjajakan awal sebagai sister city, Liverpool akan menerima 10 pemuda Surabaya untuk berlatih sepak bola selama dua minggu. “Kami berharap, setelah mereka kembali, mereka memiliki kemampuan sepak bola yang lebih baik. Kita sama-sama tahu Liverpool memiliki salah satu klub sepak bola terbesar, yaitu Liverpool dan Everton,” kata Gary di Kantor Wali Kota Surabaya, Sabtu (17/11).

Baca Juga: Wakil Walikota Liverpool Datang, Ini Kerjasama yang Direncanakan Risma

1. Gary berharap Persebaya dan Timnas Indonesia bisa mengukir prestasi

IDN Times/Vanny El Rahman

Lebih dari itu, Gary ingin para peserta mendapat banyak inspirasi dan motivasi setelah belajar sepak bola di Inggris. Bahkan, ia percaya 10 pemuda terpilih dari 750 peserta seleksi akan mengharumkan nama Surabaya dan Indonesia di kemudian hari.

“Mereka akan belajar selama dua minggu. Semoga satu hari nanti Persebaya bisa menjadi juara dan Indonesia bisa menjuarai World Cup. Kalau itu terjadi, itu semua disebabkan kepemimpinan Risma dan Joe Anderson (Wali Kota Liverpool),” sambung Gary.

2. Gary ingin para peserta merumput di Premier League

IDN Times/Vanny El Rahman

Tidak menutup kemungkinan, mereka yang belajar di Liverpool akan direkrut oleh klub-klub besar di Inggris. Gary beharap Supriadi dan kawan-kawan memiliki kepercayaan diri untuk menunjukkan kemampuannya di Benua Biru.

“Segalanya sangat mungkin, yang penting mereka berpikir untuk bisa mewujudkannya. Saya yakin mereka bisa. Surabaya sudah memiliki pemain yang bertalenta, kami Liverpool tinggal membantu mewujudkannya. Jadi saya katakan, sangat bisa untuk mereka bermain di Premier League,” tegas Gary.

Berita Terkini Lainnya