TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mobil Hanyut dan Dua Rumah di Tuban Roboh Diterjang Banjir Bandang

Banjir bandang terparah terjadi di Desa Temayang

Sebuah mobil di Tuban terseret arus banjir bandang. Dok Istimewa

Tuban, IDN Times - Banjir bandang yang terjadi di Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban pada Kamis (10/3/3022), sore mengakibatkan sebuah mobil berwarna putih yang belum diketahui pemiliknya terseret arus sejauh puluhan meter di sekitar Waduk Singkil Karanglo. Beruntung insiden tersebut tidak ada korban jiwa karena mobil dalam keadaan kosong ditinggal keluar pemiliknya.

Baca Juga: Marak Pencurian Ban Mobil di Tuban, Ternyata Pelakunya Bocah 16 Tahun

1. Dua rumah warga roboh diterjang banjir bandang

Ratusan rumah warga Kerek Tuban diterjang banjir bandang. Dok Istimewa

Selain menyebabkan mobil terbawa arus. Banjir bandang tersebut juga mengakibatkan dua rumah roboh serta ratusan rumah warga lainnya di Desa Karanglo, Temayang, dan juga Padasan. terendam banjir bandang setinggi sekitar satu meter.

"Iya mas ada mobil satu yang terseret arus saat terjadinya banjir bandan. Untuk pemiliknya kami tidak tahu," kata Khusnul warga Kerek, kepada IDN Times, Kamis (10/3/2022).

2. Hujan lebat selama tiga jam terjadi di Kecamatan Kerek

Ratusan rumah warga Kerek Tuban diterjang banjir bandang. Dok Istimewa

Khusnul mengatakan, wilayah Kecamatan Kerek pada Kamis sore memang tengah diguyur hujan lebat selama 3 jam hingga menyebabkan sejumlah ruas jalan raya di beberapa setempat terendam. Sementara sejumlah motor yang nekad menerjang banjir pun juga mengalami mati mesin.

"Banyak mas yang mengalami mati mesin karena menerjang derasnya genangan banjir. Untuk korban jiwa kami masih belum tahu mas," jelasnya.

Baca Juga: Wisata Tebing Pelangi Tuban, Alternatif Tempat Liburan Keluarga

Berita Terkini Lainnya