TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kemenkes Minta Pemprov Jatim Tak Sambut Kepulangan Warga dari Natuna

Khofifah juga tak akan datang ke Juanda

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. IDN Times/Fitria Madia

Surabaya, IDN Times - 65 warga Jawa Timur yang diobservasi di Pulau Natuna akan tiba di Bandara Internasional Juanda, Sidoarjo besok Sabtu (15/2). Sebelumnya mereka dipulangkan dari Wuhan, Tiongkok atas maraknya penyebaran virus Corona. Namun, Gubernur Jatim Khofifah menegaskan bahwa tidak akan ada acara penyambutan saat mereka tiba di Juanda.

1. Langsung dijemput keluarga masing-masing setibanya di Juanda

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. IDN Times/ Fitria Madia

Khofifah menambahkan, baik dirinya pribadi maupun secara institusi pemprov Jatim, tidak akan menyambut warga yang pulang dari Natuna. Kemenkes yang meminta agar tidak ada penyambutan. Jadi, 65 warga Jatim itu akan langsung dijemput keluarga dan pulang ke rumah masing-masing.

"Kami dikonfirmasi oleh Kementerian Kesehatan untuk tidak melakukan penyambutan secara institusional, jadi yang menyambut adalah keluarga dari WNI yang sudah selesai karantina di Natuna. Itu yang dikonfirmasi sampai dengan sore ini," ujarnya di Kantor PW Muhammadiyah Jatim, Jumat (14/2).

Baca Juga: Besok 65 Warga Jatim Pulang dari Natuna, Khofifah: Semua Sehat

2. Enggan beberkan alasan larangan penyambutan

Sejumlah Warga Negara Indonesia (WNI) beraktivitas di Hanggar Pangkalan Udara Raden Sadjad, saat masa observasi pascaevakuasi dari Wuhan China di Ranai, Natuna, Kepulauan Riau, Selasa (4/2/2020). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Ketika ditanya alasan pelarangan penyambutan warga yang dikarantina di Pulau Natuna itu, Khofifah mengalihkan pembicaraan. Ia enggan menyampaikan apa alasan pihaknya tidak menyambut warganya yang diyatakan bebas dari virus Corona tersebut.

"Pokoknya begini lah. Dari Kemenkes meminta kami tidak melakukan penyambutan secara institusional. Wes wes (sudah sudah)," ungkapnya ketika ditanyai alasan.

Baca Juga: Ini Langkah Unesa untuk Menyambut 9 Mahasiswanya dari Natuna

Berita Terkini Lainnya