TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kebakaran RS Bhayangkara, 8 Unit Mobil Pemadam Diterjunkan

Api berasal dari tumpukan cat

Dok IDN Times/Istimewa

Surabaya, IDN Times - Pengguna Jalan Ahmad Yani Surabaya dihebohkan dengan asap hitam yang berada di atas RS Bhayangkara Polda Jatim, Rabu (7/11). Sekitar pukul 13.00 WIB asap tebal tersebut semakin banyak. Tak lama setelah itu, Dinas Pemadam Kebakaran (PMK) Kota Surabaya langsung merapat untuk menjinakkan si jago merah.

Baca Juga: Dalam Sehari, Tiga Kebakaran Terjadi di Kota Surabaya

1. Sebanyak 8 unit mobil PMK dikerahkan

IDN Times/Ardiansyah Fajar

Kabid Operasinal Dinas Pemadam Kebakaran Bambang Vistiadi memastikan api telah padam. Tak tanggung-tanggung delapan unit mobil PMK diturunkan untuk menakulkan si jago merah. "Unit yang diberangkatkan 1 Unit Tempur Pos Jambangan, 2 Unit Tempur Rayon III Rungkut, 1 Unit Tempur Rayon I Pasar Turi, 2 Unit Tempur Rayon IV Wiyung,1 Unit Tempur Pos Kalirungkut, 1 Unit Tempur Pos Grudo dan tambahan 3 Unit Tim orong-orong," katanya.

2. Pastikan api padam dalam 10 menit

IDN Times/Ardiansyah Fajar

Bambang menambahkan, pihaknya menerima berita pukul 12.58 WIB. "Kami berangkat pukul 12.59 WIB, tiba di TKK pukul 13.04 WIB. Unit tempur Pos Jambangan tiba di TKK langsung melaksanakan pemadaman. Api Pokok Padam pukul 13.15 WIB. Pembasahan selesai dan dinyatakan kondusif pukul 13.30 WIB," jelasnya.

Baca Juga: Wakapolda Sebut Kesalahan SOP Sebabkan Kebakaran di RS Bhayangkara

Berita Terkini Lainnya