TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

1,3 Juta Siswa Jenjang SMA di Jatim Dapat Jatah Kuota Internet Gratis

Secara hitungan, siswa butuh 23 GB

Siswa belajar dari rumah (ANTARA FOTO/Muhammad Bagus Khoirunas)

Surabaya, IDN Times - Dinas Pendidikan (Dindik) Jawa Timur (Jatim) akan segera merealisasikan kuota internet gratis untuk 1,3 juta siswa SMA, SMK dan SLB baik negeri maupun swasta pada awal September mendatang. Kepastian ini didapat setelah dindik menjalin kerjasama dengan Telkomsel.

"Jatim akan dijadikan pilot project dengan besaran kuota 10 gigabyte (GB)," ujar Kepala Dindik Jatim, Wahid Wahyudi. Kuota 10 GB itu diperuntukan per siswa.

 

Baca Juga: Pemerintah Buka Peluang Beri Bantuan Siswa Belajar di Rumah

1. Secara hitungan, siswa butuh 23 GB maka sekolah bisa gunakan BOS

Ilustrasi Pendidikan (IDN Times/Arief Rahmat)

Apabila kuota 10 GB dirasa kurang, lanjut Wahid, pihaknya akan mengevaluasinya. Namun berdasarkan hitungan dari Dindik Jatim, sebenarnya siswa membutuhkan hingga 23 GB. Maka, sekolah bisa menggunakan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) jika ada penambahan pembiayaan kuota internet.

"Jadi kalau siswa 23 GB, guru bisa sampai 40 GB. Ini bisa dianggarkan sekolah," kata Wahid.

2. Selain siswa, guru juga dapat jatah kuota internet gratis

Pixabay

Sementara itu, Kepala UPT Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan (TIKP) Dindik Jatim, Alfian Majdie menyampaikan rincian siswa yang mendapat kuota internet gratis sebanyak 1.339.921 dari 3.789 lembaga SMA,SMK dan SLB negeri maupun swasta. Selain siswa, sebanyak 96.122 guru dan tenaga kependidikan juga menikmatinya.

"Yang dapat ini seluruh siswa SMA/SMK dan SLB negeri dan swasta se Jatim. Per 24 agustus 2020 kemarin Bu Gubernur (Khofifah) sudah tanda tangan kerjasama dengan Telkomsel, tinggal dari kita nanti akan membaginya," jelas Alfian.

Baca Juga: Pemkot Bantah Situs Belajar Daring Isi Porno Berasal dari Surabaya

Berita Terkini Lainnya