TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

EO ID East Sumbang 100 Tabung Oksigen untuk Pemkot Surabaya 

Diterima langsung oleh Wali Kota Surabaya

Penyerahan tabung dari Entrepeneurs Organization Indonesia East Chapter kepada Pemkot Surabaya. Dokumentasi EO ID East

Surabaya, IDN Times – Entrepeneurs Organization Indonesia East Chapter memberikan bantuan 100 tabung oksigen. Penyerahan tersebut diwakili oleh Antony Harsono, President EOID EAST dan diberikan langsung kepada Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi di Balai Kota Surabaya, Kamis (5/8/2021). Bantuan tabung oksigen itu juga sebagai sebagai kontribusi pengusaha Jawa Timur untuk percepatan penanganan COVID-19. 

1. Eri berikan apresiasi

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. Dok. Humas Pemkot Surabaya

Penyerahan bantuan tersebut tentu saja disambut baik oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi. Ia bahkan memberikan apresiasi atas donasi tabung oksigen tersebnut. Donasi tersebut akan sangat bermanfaat dan bisa dipergunakan di rumah sehat di seluruh Surabaya.

Eri juga mengaku bangga, lantaran banyaknya warga Kota Surabaya secara tulus bergotong royong dalam menghadapi pandemi COVID-19 ini.

2. Juga bantu bangun infrastruktur rumah sehat

Penyerahan tabung dari Entrepeneurs Organization Indonesia East Chapter kepada Pemkot Surabaya. Dokumentasi EO ID East

Tak hanya memberi bantuan tabung oksigen saja, Entrepreneurs’ Organisation cabang Surabaya ini juga menggalang dukungan pada para anggotanya untuk ikut membangun infrastruktur  131 Rumah Sehat di Surabaya. Rumah Sehat ini disediakan untuk mendukung ketersediaan dan aksesibilitas tabung oksigen yang saat ini cukup langka. Terlebih saat ini kasus positif COVID-19 di Jawa Timur memang masih cukup tinggi.  

"Rumah sehat itu program Pemkot Surabaya yang merupakan tempat isolasi mandiri. Tempat tersebut disiapkan oleh setiap kelurahan untuk menampung warga yang terpapar COVID-19 tanpa gejala dengan memanfaatkan fasilitas umum sebagai lokasi isoman," urainya Kamis (5/8/2021). 

"Tujuan dari rumah sehat sendiri adalah untuk memutus penyebaran COVID-19 dan mencegah penularan pada klaster keluarga. Juga untuk mempermudah petugas puskesmas maupun para satgas untuk melakukan pengecekan agar masyarakat bisa segera pulih”, imbuh Eri. 

3. Komitmen untuk terus membantu pemerintah

Ilustrasi tabung oksigen medis (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar).

Sementara itu, Presiden EO ID EAST, Antony Harsono menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan tersebut merupakan bentuk komitmen dari para pengusaha. Ia berharap kegiatan sosial seperti ini dapat membantu pemerintah untuk menangani pandemi dan dapat mengurangi kematian akibat COVID-19. Secara bertahap tabung-tabung oksigen tersebut yang sudah diserahkan ke Pemkot Surabaya itu akan dibagikan ke titik-titik rumah sehat yang membutuhkan.

 ”Pengadaan oksigen ini agak menantang karena stok di lapangan banyak yang kosong. Tapi semua anggota EOID East akan berusaha sekeras mungkin untuk memastikan bahwa tabung tersedia,” tegasnya.

4. Kebutuhan rumah sehat tidak sedikit

Rumah Sehat di Jalan Nias No. 110 Surabaya. Dok. Humas Pemkot Surabaya.

Terpisah, Anthony Utomo, salah satu pengusaha muda anggota EO ID East memastikan pelaksanaan dan pemenuhan kebutuhan rumah sehat dapat diselenggarakan dengan efisien. Anthony menyebut bahwa dirinya dan rekan pengusaha lain akan berusaha memberikan yang terbaik. Terutama kaitannya dengan kebutuhan oksigen. Hal ini merupakan prioritas yang harus terpenuhi. 

“Sebenarnya kebutuhan infrastruktur Rumah Sehat sangat beragam. Mulai dari APD, ranjang, hingga tabung oksigen yang sulit didapatkan. Kebetulan kami ada jalur suplai beberapa kebutuhan tersebut termasuk tabung oksigen. Makanya, kami berinisiatif untuk menggunakan kapasitas dan jaringan tersebut untuk mensupport percepatan pengadaan tabung oksigen di Rumah Sehat,” tegasnya.

Baca Juga: Bantu Perangi COVID-19, KADIN Bantu Percepat Program Vaksinasi

Berita Terkini Lainnya