Tangis Andik Saat 'Song for Pride' Berkumandang

Andik tak mau dimainkan sejak menit awal untuk hormati Bonek

Surabaya, IDN Times - Masuk pada babak kedua, pemain depan Madura United, Andik Vermansah disambut tepuk tangan meriah dari kedua pendukung, Bonek Mania dan K-Conk Mania. Namun, masuknya pemain bernomor punggung 30 ini tak mampu mengantarkan Laskar Sapeh Kerab menang.

Sepanjang pertandingan, ketika memegang bola, Andik mendapat sorakan "Huuu.." dari Bonek Mania. Permainan mantan pemain Selangor FC Malaysia ini terlihat tak berkembang. Sehingga Madura United harus menelan kekalahan pada leg 1 semifinal ini.

Baca Juga: Dejan Antonic: Andik Siap Main Lawan Persebaya

1. Di akhir laga ada 'song for pride', Andik pun nangis

Tangis Andik Saat 'Song for Pride' BerkumandangIDN Times/Hendy Wardhana

 

Menariknya, di akhir laga para Bonek Mania mengeluh-eluhkan nama Andik. Ia pun kembali masuk ke lapangan sembari digandeng pemain belakang Persebaya, Otavio Dutra untuk mengikuti anthem, song for pride.

Bonek Mania pun kompak menyanyikan satu lagu penghormatan untuk The Green Force. Sepanjang lagu Andik beberapa kali terlihat menutup wajahnya. Dia pun berulang kali dipeluk oleh Dutra. Ternyata ia menangis.

2. Tepuk tangan Bonek iringi kepergian Andik ke ruang ganti

Tangis Andik Saat 'Song for Pride' BerkumandangIDN Times/Hendy Wardhana

 

Tak sampai di situ, Rendi Irwan yang mana memiliki kedekatan dengan Andik ini pun turut memeluk pemain didikan internal Persebaya tersebut. Ia pun meninggalkan lapangan sembari mengusap air matanya. Tepuk tangan Bonek menyertai kepergian Andik yang menuju ruang ganti.

3. Dejan tak mau tahu alasan Andik menolak main menit awal

Tangis Andik Saat 'Song for Pride' BerkumandangIDN Times/Ardiansyah Fajar

 

Sementara hal berbeda ditunjukkan pelatih Madura United, Dejan Antonic. Dia terlihat emosional ketika ditanya awak media alasan dimainkannya Andik pada babak kedua. Dia pun menyuruh awak media tanya langsung ke Andik seakan tak mau tahu perkara itu.

"Tanya dia, dia bilang hormat ke bonek. Dia tidak mau main dari menit awal," kata Dejan.

4. Karena Dejan masih di Hongkong saat kesepakatan Andik dan Madura

Tangis Andik Saat 'Song for Pride' BerkumandangIDN Times/Ardiansyah Fajar

 

Lebih lanjut, Dejan pun mengungkap tidak mengerti perjanjian apa yang telah dibuat oleh manajemen Madura dengan Andik. Karena waktu itu, ia masih di Hongkong sebelum menyepakati kontrak bersama tim kebanggaan pulau garam itu.

"Saya tidak tahu ada apa Andik dengan Persebaya dan kanan kirinya, saya waktu itu masih di Hongkong," tandas pelatih asal serbia ini.

5. Persebaya menang 1-0, dan akan bertamu ke Madura pada Jumat (5/4)

Tangis Andik Saat 'Song for Pride' BerkumandangIDN Times/Enggal Hendy Wardhana

 

Untuk diketahui, dalam laga ini Persebaya menang 1-0 atas Madura United. Gol dicetak oleh Jalilov pada menit ke-64. Madura akan menjamu Persebaya pada leg 2 semifinal Piala Presiden 2019 di Pamekasan pada Jumat (5/4).

Baca Juga: Manajemen Ceritakan Batalnya Andik Vermansyah Bergabung Persebaya

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya