TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jelang Latihan Perdana, Arema FC Perkenalkan Sembilan Pemain Baru 

Salah satunya adalah Inkyun Oh 

Arema FC memperkenalkan delapan pemain lokal baru. IDN Times/ Alfi Ramadana

Malang, IDN Times - Arema FC semakin agresif jelang kompetisi Liga 1. Tak tanggung-tanggung, Arema FC langsung memperkenalkan sembilan pemain baru, Kamis (16/1). Sembilan pemain baru tersebut terdiri atas delapan pemain lokal dan satu pemain asing.

Mereka adalah Syaiful Indra Cahya, Mariando Djonak, Kushedya Hari Yudo, Dave Mustaine, serta empat pemain akademi yakni Vikrian Akbar, Titan Agung, Aji Saka dan Andreas Francisko. Satu pemain lagi adalah pemain asing yang akan mengisi slot Asia yakni Inkyun Oh. 

1. Senang bisa kembali ke Arema FC

Kishedya Hari Yudo resmi memperkuat Arema FC. Ia merupakan alumni dari Akademi Arema tahun 2011. IDN Times/ Alfi Ramadana

Dari sembilan nama tersebut dua pemain sudah tak asing dengan Arema FC. Syaiful Indra Cahya dan Kushedya Hari Yudo yang sudah pernah menjadi bagian dari tim Singo Edan. Syaiful Indra menjadi bagian dari Arema FC tahun 2016 hingga 2018 lalu. Sementara Hari Yudo merupakan alumni akademi Arema tahun 2011. Tentu kembali gabung Arema FC menjadi sebuah kebanggaan tersendiri. 

"Awalnya memang ada tawaran dari klub luar Arema FC. Tetapi karena faktor keluarga, saya memilih ke Arema FC," ucap Kushedya Hari Yudo. 

2. Sudah menunggu lama untuk dapat kesempatan gabung

Kushedya Hari Yudo mengakui bahagia akhirnya bisa menjadi bagian dari Arema FC. IDN Times/ Alfi Ramadana

Tak bisa dipungkiri, bahwa bergabung di Arema FC menjadi kebanggaan sendiri. Apalagi dirinya sudah menunggu cukup lama untuk bisa bergabung dengan Arema FC. Sehingga begitu ada tawaran bergabung, Hari Yudo tak membuang peluang tersebut dan langsung mengambil kesempatan bergabung dengan Arema FC. 

"Siapa yang tidak bangga gabung Arema FC dan bermain di kota sendiri. Apalagi saya juga berasal dari akademi Arema."

3. Ingin bawa Arema FC juara

Inkyun Oh sempat akan bergabung dengan Arema FC beberapa musim lalu. IDN Times/ Alfi Ramadana

Sementara, pada kesempatan tersebut Arema FC juga memperkenalkan satu penggawa impornya. Pemain asing tersebut adalah Inkyun Oh yang pernah berkostum Persipura, Persib hingga Mitra Kukar. Setelah resmi bergabung, Inkyun mengakui sangat senang. Pasalnya setelah beberapa kali komunikasi akhirnya ia resmi berbaju Arema FC. 

"Sebelum sekarang, saya sudah sempat berkomunikasi dengan Arema FC. Tapi pada waktu itu masih belum berjodoh. Baru sekarang akhirnya bisa bergabung dengan Arema FC," jelasnya. 

Baca Juga: Arema FC Sudah Dapatkan Pengganti Arthur Cunha Da Rocha 

4. Kembali bekerjasama dengan Gomez

Inkyun Oh kembali bermain di bawah kendali Mario Gomez. IDN Times/ Alfi Ramadana

Bukan tanpa alasan Inkyun Oh akhirnya memilih Arema FC. Salah satu pertimbanganya adalah keberadaan Mario Gomez sebagai pelatih kepala. Keduanya sempat bekerja sama di Persib Bandung tahun 2018 lalu. Sehingga baik Inkyun maupun Gomez sudah saling mengenal karakter satu sama lain dan membuat komunikasi jauh lebih mudah. 

"Saya sudah memahami karakter pelatih Arema FC yang sekarang. Dia juga yang merekomendasikan saya sehingga bisa bergabung ke Arema FC," ujar pemain 34 tahun tersebut. 

Baca Juga: Terbentur Jumlah Menit Bermain, Santiago Carrera Batal Gabung Arema

Berita Terkini Lainnya