Liberaca Excelsa, Kopi Jombang yang Mulai Digandrungi Pasar Ekspor

Excelsa punya aroma khas

Surabaya, IDN Times - Wiknyono Susandi sibuk melayani para pecinta kopi di Java Coffe Culture (JCC) 2022 Minggu (27/11/2022). Ia mengenalkan jenis kopi asal Wonosalam, Jombang bernama Liberaca Excelsa atau yang biasa disebut Excelsa kepada setiap pengunjung yang datang. 

Kata Wiknyono, Excelsa adalah jenis kopi langka. Beruntungnya, Wonosalam Jombang merupakan salah satu daerah penghasil kopi Excelsa terbesar di Indonesia.  "Ketika kita event ini, banyak yang belum tau kopi Excelsa ini, jadi kita mencoba mengenalkan," ujarnya. 

Excelsa memiliki karakter yang unik. Biji kopi tersebut beraroma buah nangkah dan rasa asam yang medium. "Dia (Excelsa) memiliki kadar kafein yang paling rendah dari Arabica dan Robusta," jelas Wiknyono. 

Produk kopi khas Jombang ini mulai dicintai mancanegara. Ia telah mengekspor Excelsa ke beberapa negara.  

"Kopi saya sudah ekspor ke luar, seperti Malaysia, Jerman, Thailand terakhir ke Inggris, karena masih penjajakan kemarin ke Malaysia itu kita ekspor 12 ton," terangnya.

Ternyata, bukan hanya kopi asal Wonosalam Jombang saja yang menjajaki pasarinternasional, berbagai jenis kopi di Jawa Timur juga demikian. Kepala Kanwil BI Jatim Budi Hanoto mengatakan, setidaknya ada 42 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) kopi yang memarkan produknya di JCC 2022 dan diminati pengunjung dari dalam dan luar negeri. 

"Kami mengangkat tema Beyond a Cup Of Coffe. Melalui tema JCC 2022 ini akan membawa kopi Jawa sebagai komoditas unggulan di tingkat nasional dan global untuk meningkatkan value addict coffe Jawa," ujar dia. 

Hasilnya tak main-main selama dua hari event sejak 26 hingga 27 November 2022 saja, total transaksi dari pameran kopi tersebut bisa mencapai Rp10 miliar. "Perolehan nilai transaksi mencapai Rp 10 M dari target Rp2-3 M," kata Budi.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Wisata di Wonosalam Terbaru 2022, Wajib Mampir!

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya