TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

86 Santri Gontor dan Ustad yang Terpapar COVID-19 Akhirnya Sembuh

Hari ini kedatangan terakhir setelah karantina di Surabaya

Penyambutan 41 santri dan ustad yang terpapar COVID-19 setelah dinyatakan negatif dan rampung menjalani masa karantina di Surabaya, Senin (3/8/2020). Dok.IDN Times/Istimewa

Ponorogo, IDN Times – Seluruh santri dan ustad Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) Kampus 2 Ponorogo yang sebelumnya terkonfirmasi positif akhirnya dinyatakan negatif COVID-19. Jumlahnya sebanyak 86 orang yang akhirnya kembali ke pesantren secara bertahap.

Kedatangan mereka dari masa karantina di Rumah Sakit Lapangan Indrapura, Surabaya terakhir kali pada Senin (3/8/2020). Jumlahnya 41 santri dan ustad. Meraka disambut warga pondok di halaman lembaga pendidikan yang berlokasi di Desa Madusari, Kecamatan Siman.

1. Dinilai menjadi informasi penting bagi negara-negara Islam

Penyambutan kedatangan 41 santri dan ustad yang telah dinyatakan negatif COVID-19 di halaman Pondok Modern Darussalam Gontor Kampus 2 Ponorogo, Senin (3/8/2020). Dok.IDN Times/Istimewa

Pembina Satgas COVID-19 PMDG Amal Fatullah Zarkasyi menyatakan rasa syukurnya atas kesembuhan seluruh warga pesantren setempat. Menurutnya, hal itu merupakan perkembangan yang positif bagi pondok dan seluruh keluarga santri.

“Ini benar-benar berita yang sangat menggembirakan bagi semuanya, bagi masyarakat dan umat Islam bahkan negara-negara Islam,” kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima IDN Times, Senin sore.

Baca Juga: 11 Pasien COVID-19 Baru di Ponorogo, Delapan Merupakan Santri Gontor

2. Ratusan santri berasal dari luar negeri

Penyambutan santri dan ustad yang telah dinyatakan negatif COVID-19 di halaman Pondok Pesantren Modern Darussalam Gontor Kampus 2 Ponorogo. Dok.IDN Times/Istimewa

Pernyataan itu, ia melanjutkan, tidaklah berlebihan. Sebab, sekitar 450 santri yang belajar di PMDG berasal dari luar negeri. Dengan terkonfirmasinya puluhan santri dan ustad tentunya menjadikan pesantren setempat menjadi sorotan nasional dan internasional.

“Alhamdulillah, sekarang Gontor sudah bebas dari COVID-19. Maka, perlu diumumkan ke seluruh penjuru dunia,” ujar Amal.

Baca Juga: Sembuh dari COVID-19, 41 Santri Gontor Sudah Pulang ke Pondok

Berita Terkini Lainnya