TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sejumlah Kendaraan Plat B Mulai Lintasi Jembatan Suramadu

Perantau-perantau sukses pulang kampung, nih

Sejumlah kendaraan plat asal Jakarta mulai masuk Jembatan Suramadu, Sabtu (30/4/2022). (IDN Times/Khusnul Hasana).

Surabaya, IDN Times - Kendaraan roda empat dengan plat kendaraan B atau kendaraan dari Jakarta mulai masuk ke Madura melalui Jembatan Suramadu, Sabtu (30/4/2022). Meski demikian tidak ada kemacetan di ruas jalan arah menuju Madura.

1. Lalu lintas terpantau ramai lancar

Sejumlah kendaraan mulai memasuki Jembatan Suramadu, Sabtu (30/4/2022). (IDN Times/Khusnul Hasana).

Dari pantauan IDN Times di lapangan, terlihat arus lalu lintas ramai lancar. Jalan menuju Jembatan Suramadu juga mulai dipati kendaraan.

Bukan hanya plat B, plat nomor kendaaran lain dari luar Surabaya dan Jawa Timur juga terlihat mulai masuk di Jembatan Suramadu. Selain roda empat, kendaraan roda dua juga terlihat mulai memasuki jembatan Suramadu. Sebagaian dari mereka membawa sejumlah barang-barang bawaan.

Baca Juga: 100 Bus Antarkan 3.650 Warga Jatim Mudik dari Surabaya ke 15 Kabupaten

2. Volume kendaraan naik sekitar 5-10 persen

Sejumlah kendaraan mulai memasuki Jembatan Suramadu, Sabtu (30/4/2022). (IDN Times/Khusnul Hasana).

Kasatlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, AKP Eko Adi Wibowo menuturkan, volume kendaraan yang masuk maupun keluar Suramadu dari sisi Surabaya mulai meningkat sejak kemarin, Jumat (29/4/2022). Kenaikan volume kendaraan di Jembatan Suramadu hanya sekitar 5 sampai 10 persen saja.

"Jumlah kendaraan hari biasa, baik dari sisi Surabaya maupun Madura itu sekitar 5 ribuan kendaraan, kalau sekarang sekitar 6 sampai 7 ribu kendaraan yang keluar masuk Suramadu," ujar Eko. 

Meski ada sedikit peningkatan volume kendaraan, hal tersebut tidak membuat Jembatan Suramadu macet. Hanya saja, kecepatan kendaraan jadi berkurang

"Kendaraan melaju antara 40 sampai 50 km kalau yang roda 2," tuturnya.

Baca Juga: DOAP 8 Sebut Puncak Mudik Kereta Api Terjadi Hari Ini

Berita Terkini Lainnya