TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Eri Restui Pemutaran Anthem Persebaya di 10 Lokasi Ini

'Song For Pride' akan menggema besok rek!

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. (Dok. Humas Pemkot Surabaya)

Surabaya, IDN Times - Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi memastikan kalau anthem Persebaya berjudul Song For Pride akan diputar di traffic light yang ada pengeras suaranya pada Jumat (18/6/2021). Pemutaran anthem ini bertepatan dengan ulang tahun Persebaya ke-94 tahun.
 
“Insyallah lagu Persebaya, Song For Pride akan muncul di berbagai traffic light di Surabaya. Insyallah mulai Jumat, karena permintaannya memang mulai Jumat, dan itu hari bagus,” ujar Eri, Kamis (17/6/2021).

1. Sebut Persebaya dan Bonek adalah kesatuan

Bonek saat akan mendukung kesebelasannya di stadion GBT. IDN Times/Ardiansyah Fajar

Mantan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko) Surabaya ini menyampaikan, pemutaran anthem tersebut berdasarkan permintaan Bonek melalui surat yang ditujukan ke dirinya. Menurut Eri, permintaan itu sangat wajar. Karena Bonek ingin hal spesial di hari spesial Persebaya.
 
“Karena Persebaya tidak bisa berjalan sendiri dan tidak bisa besar tanpa ada Boneknya,” katanya.

Baca Juga: Taisei Marukawa Resmi ke Persebaya, Ini Sepak Terjangnya  

2. Pemkot siap support Bonek dan Persebaya

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi saat melakukan panen raya di Pakal, Selasa (9/3/2021). Dokumentasi Istimewa

Supaya lebih spesial, sambung Eri, pemkot berharap ke depan ada kolaborasi yang hebat antara Bonek dengan Persebaya. Pihaknya akan senantiasa siap memberikan semangat. (Termasuk) untuk mengeluarkan dan membunyikan lagu itu di berbagai traffic light yang ada di Surabaya,” tegasnya.

Baca Juga: Anniversary ke-94, Anthem Persebaya Bakal Diputar di Traffic Light  

Berita Terkini Lainnya