TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tanggapi Tuntutan Massa Penolak Omnibus, DPRD Siap Buka Dialog

Mereka juga mengaku siap memperjuangkan aspirasi massa

Wakil Ketua DPRD Kota Malang, Rimza saat melayani dialog dengan massa aksi. IDN Times/ Alfi Ramadana

Malang, IDN Times - Puluhan massa gabungan menggelar unjuk rasa di depan gedung DPRD Kota Malang, Senin (23/2). Unjuk rasa tersebut menuntut pembatalan terhadap rencana pengesahan RUU Omnibus Law. Pada kesempatan tersebut, massa juga sempat melakukan dialog langsung dengan Wakil Ketua DPRD Kota Malang, Rimza. 

1. DPRD Kota Malang siap perjuangkan aspirasi massa

Wakil Ketua DPRD Kota Malang, Rimza didampingi Wakapolresta Malang Kota, AKBP Setyo Koes Heriyatno saat berdialog dengan massa. IDN Times/ Alfi Ramadana

Usai melakukan dialog dengan massa aksi, Rimza mengakui bahwa pada intinya DPRD Kota Malang sangat mengapresiasi tuntutan mereka. Ia menyebut massa aksi memang memiliki kepekaan sosial yang sangat bagus. Maka dari itu, pihaknya mengakui siap memperjuangkan apa yang menjadi tuntutan dari massa aksi. 

"Kami juga sampaikan bahwa setiap kebijakan yang tidak pro rakyat tentu kami juga kontra. Maka dari itu, apa yang menjadi tuntutan massa aksi akan kami sampaikan kepada ketua fraksi untuk dikirimkan ke pusat," tambah anggota DPRD dari fraksi Partai Gerindra itu. 

2. Juga tanggapi tuntutan lain

Rimza mengakui selama ini DPRD Kota Malang sudah menjalankan fungsinya dengan baik. IDN Times/ Alfi Ramadana

Selain terkait Omnibus Law, massa juga menuntut DPRD Kota Malang lebih memaksimalkan fungsi kontrol. Sebab, massa merasa bahwa sejauh ini hal itu belum optimal dilakukan. Sehingga beberapa sektor di Kota Malang masih belum berjalan maksimal dan bahkan cenderung masih menguntungkan beberapa pihak. 

"Kalau terkait fungsi pengawasan, sejauh ini sudah berjalan dengan baik. Contohnya seperti kemarin saat muncul kasus bullying. Kami mendorong ekseutif untuk menanggung semua biaya perawatan korban," sambungnya. 

3. Siap untuk massa untuk dialog lebih jauh

DPRD siap berdialog lebih jauh dengan massa aksi. IDN Times/ Alfi Ramadana

Di sisi lain, Rimza mengakui sangat terbuka untuk kembali berdialog dengan massa aksi. Bahkan dirinya juga sempat meminta kontak dari koordinator massa. Apabila nantinya diperlukan, maka pihaknya siap jika massa aksi menginginkan adanya bukti kerja dari DPRD Kota Malang. 

"Kami sangat terbuka untuk itu. Bahkan bisa diperlukan perwakilan massa bisa datang menyaksikan saat kami hiring dengan dinas-dinas," katanya. 

Baca Juga: Menkop Teten Masduki Klaim Omnibus Law Permudah Pendirian Koperasi 

Berita Terkini Lainnya