Whisnu Sakti Buana Berpulang, Berikut Rekam Jejaknya

Pak Wishnu sempat mendaftar sebagai bacaleg DPRD Jatim

Surabaya, IDN Times - Mantan Wali Kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana berpulang, Sabtu (27/5/2023). Wishnu berpulang di kediamannya pukul 23.17 WIB. 

Whisnu adalah mantan Wali Kota Surabaya periode 2021. Ia menjabat sebagai Wali Kota Surabaya selama 6 hari. Saat itu ia menggantikan Tri Rismaharini yang ditunjuk sebagai Menteri Sosial. 

Whisnu menjabat sebagai Wali Kota Surabaya mulai 11 hingga 17 Februari 2021. Ia menjadi Wali Kota Surabaya dengan masa jabatan terpendek sepanjang sejarah.

Sebelum dilantik oleh Gubernur Jatim sebagai Wali Kota Surabaya, Whisnu sempat menjabat sebagai Plt Wali Kota Surabaya dengan masa waktu 24 Desember 2020 sampai 11 Februari 2021.

Ia sebelumnya mendampingi Risma sebagai Wakil Wali Kota Surabaya. Di periode pertama ia menjabat mulai 24 Januari 2014 hingga 28 September 2015, di periode dua dia menjabat pada 17 Februari 2016 sampai 23 Desember 2020. 

Sebelum berada di eksekutif, ia pernah duduk di kursi legislatif. Whisnu pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya dan anggota DPRD Kota Surabaya dari Fraksi PDI Perjuangan pada 2013 silam. 

Kini, Whisnu tengah mencalonkan diri sebagai bakal calon (bacaleg) DPRD Jawa Timur untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 1, yakni Kota Surabaya. Belum juga kampanye itu ia mulai, takdir berkata lain. Dirinya telah lebih dahulu dipanggil oleh Tuhan. 

Seperti diberitakan sebelumnya, kabar duka kembali menyelimuti keluarga besar Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Wakil Ketua Bidang Organisasi sekaligus mantan Wali kota Surabaya, Whisnu Sakti Buana berpulang, Sabtu (27/5/5/2023). 

Kabar duka ini disampaikan pihak keluarga Doni Ichwan."Innalillahi Wainnalillahi Rojiun. Benar Mas Whisnu Sakti Buana wafat," katanya, Sabtu (27/5/2023).

Putra mantan Sekjen DPP PDIP ini dikabarkan meninggal dunia sekitar pukul 23.17 WIB. "Pihak keluarga sempat melarikan kerumah sakit. Namun kondisinya sudah tidak tertolong," kata Doni.

Baca Juga: Innalilahi, Mantan Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana Berpulang 

Topik:

  • Faiz Nashrillah
  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya