TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Preview Jelang Dewa United vs Persebaya di Liga 1 2022/2023

Kedua klub sama-sama merosot

Persebaya Surabaya kala melawan Persis Solo di pekan 16 Liga 1 Indonesia 2022/2023. (instagram.com/persisofficial)

Persebaya Surabaya dipastikan bakal bertemu Dewa United pada laga terakhir putaran pertama di pekan 17 Liga 1 Indonesia 2022/2023. Laga kedua klub nantinya dihelat di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (24/12/2022) mendatang.

Laga Dewa United versus Persebaya diprediksi bakal menyajikan laga yang sengit. Maklum, hal itu terjadi karena kedua klub belum sempat meraih hasil maksimal di laga terakhir pekan 16 Liga 1 lalu. Persebaya bermain imbang 0-0 atas Persis Solo, Dewa United kalah 3-2 dari Persija Jakarta.

Yuk, intip lima fakta menarik jelang laga Dewa United lawan Persebaya berikut ini!

Baca Juga: 5 Catatan Jelang Persebaya vs Persis di Pekan ke-16

1. Persebaya unggul Rekor pertemuan

Duel antar pemain dalam laga Persebaya Surabaya vs Persis Solo di pekan 16 Liga 1 Indonesia 2022/2023. (instagram.com/persisofficial)

Persebaya dianggap bakal mendapat rasa percaya diri lebih saat bersua Dewa United di pekan 17 Liga 1 2022/2023. Hal ini terjadi lantaran mereka berhasil unggul dalam rekor pertemuan dari Dewa United.

Persebaya telah mendulang 2 kemenangan dari 3 pertemuan yang telah berlangsung selama ini. Sementara itu, satu laga lainnya berhasil dimenangkan oleh Dewa United. Kedua klub terakhir kali bertemu pada tahun 2017 silam.

2. Performa pemain asing Persebaya menurun

Dua pemain asing Persebaya Surabaya kala melawan Persis Solo di pekan 16 Liga 1 Indonesia 2022/2023. (instagram.com/persisofficial)

Pemain asing Persebaya diketahui menampilkan perfroma yang makin menurun di Liga 1 2022/2023 belakangan. Hal itu berkaca pada hasil laga Persebaya yang hanya menang 1 kali dalam 5 laga terakhir.

Padahal, empat pemain asing seperti Sho Yamamoto, Silvio Junior, Higor Vidal, dan Leo Lelis selalu jadi mesin gol andalan Persebaya di Liga 1. Meski begitu, peran hebat mereka tak terlihat belakangan, sekaligus gagal membawa Persebaya menuai hasil yang maksimal.

3. Punya tiga gelandang lokal andalan

Muhammad Hidayat sebagai salah satu gelandang lokal andalan Persebaya Surabaya di Liga 1 Indonesia 2022/2023. (instagram.com/muhammadhidayat2696)

Di Liga 1 2022/2023, Persebaya memiliki tiga gelandang lokal yang sangat diandalkan. Nama-nama seperti Koko Ari Araya, Muhammad Hidayat, dan Alwi Slamat sukses menyeimbangkan lini tengah Persebaya sejauh ini.

Ketiga pemain tersebut tercatat telah berkontribusi bagi Persebaya dalam 13 pertandingan lebih di Liga 1. Itu membuktikkan bahwa pemain lokal juga tak kalah hebatnya. Pastinya, peran ketiga nama itu sangat dibutuhkan Persebaya kala bertemu Dewa United di pekan 17  nanti.

4. Dewa United makin terbenam

Dewa United ketika menghadapi Persib Bandung di putaran pertama Liga 1 Indonesia 2022/2023. (instagram.com/dewaunitedfc)

Laga melawan Persebaya di pekan 17 Liga 1 2022/2023 bisa dianggap sebagai laga yang berat bagi Dewa United. Pasalnya, Mereka jadi salah satu klub yang tampil makin merosot sejauh ini.

Hal tersebut dapat dilihat melalui rekor statistik buruk Dewa United belakangan. Mereka belum meraih 1 kemenangan pun dalam 9 laga terakhir di Liga 1. Kemenangan terakhir mereka terjadi dalam laga melawan PSIS Semarang pada 29 Agustus 2022.

Pastinya, catatan buruk tersebut membuat Dewa United makin terbenam. Mereka kini berada diambang-ambang jurang degradasi. Mereka menempati peringkat ke-16 di papan klasemen sementara dengan torehan 14 poin.

Baca Juga: Persebaya Ditahan Persis, Aji: Tampil Tidak Seperti Biasanya

Verified Writer

rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya