Banjir di Bojonegoro, Balita 2 Tahun Tewas Tenggelam

Korban terseret arus sungai sejauh 50 meter

Bojonegoro, IDN Times - Seorang bocah bernama Marcello Auriga Brilinanta (2) asal Desa Sobontoro, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro meninggal dunia setelah tercebur ke sungai desa setempat, Jumat (25/11/2022). Peristiwa nahas itu terjadi saat korban tengah bermain air di sungai depan rumahnya bersama rekannya. Korban diduga terpeleset ke sungai dan hanyut.

1. Korban ikut mencuci karpet bersama dua orang lainnya

Banjir di Bojonegoro, Balita 2 Tahun Tewas TenggelamGedung Mapolres Bojonegoro. IDN Times/Imron

Kapolsek Balen, AKP Simon saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Peristiwa itu menurut dia, terjadi sekitar pukul 12.00 WIB. Saat itu korban diketahui ikut mencuci karpet di halaman depan rumah bersama warga dan rekannya Arsya Dwi Nugraha (5). Setelah selesai mencuci, Dwi mengajak korban untuk masuk ke dalam rumah.

"Ada dua orang bersama korban saat itu, mereka sedang mencuci karpet di depan rumah atau sungai depan rumah korban," kata Simon.

2. Korban ditemukan hanyut sejauh 50 meter

Banjir di Bojonegoro, Balita 2 Tahun Tewas TenggelamGedung Mapolres Bojonegoro. IDN Times/Imron

Korban yang saat itu masih terlihat bermain di luapan air sungai, kata Simon, tiba-tiba berjalan ke tepi kemudian tercebur ke sungai.  Ia lalu hanyut sejauh 50 meter. Sementara salah seorang warga bernama Habiba Khohir yang mengetahui korban terjatuh sempat mencoba menolong korban dengan cara meraih tubuh korban. Namun, upaya tersebut tak membuahkan hasil.

"Jadi pas korban terjatuh ini diketahui oleh Habiba yang saat itu sedang melintas di sekitar lokasi kejadian. Saksi juga berusaha menolong korban tapi tak membuahkan hasil," jelasnya.

3. Korban sempat dibawa ke rumah sakit tapi dokter menyatakan korban sudah meninggal

Banjir di Bojonegoro, Balita 2 Tahun Tewas TenggelamGedung Mapolres Bojonegoro. IDN Times/Imron

Usai kejadian itu, Habibah kemudian berteriak minta tolong kepada warga setempat. Seorang warga lain bernama Romli pun menemukan korban. Ia kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sumberjo. Namun, sesampainya di rumah sakit korban sudah dinyatakan meninggal dunia.

"Dokter sudah menyatakan korban meninggal kemudian korban dibawa ke rumah duka untuk dikebumikan," pungkas Simon.

Baca Juga: Pondasi Gedung Sekolah di Trenggalek Hilang Tergerus Banjir

Imron Saputra Photo Community Writer Imron Saputra

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya