TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Risma Buka Kolam Renang Gratis, Cegah Anak-anak Tenggelam di Sungai

Kasus anak meninggal dan tenggelam di sungai sering terjadi

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat meresmikan Rusunawa dan kolam renang Jambangan, Sabtu (12/9/2020). Dok Humas Pemkot Surabaya

Surabaya, IDN Times - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini meresmikan Rusunawa (rumah susun sewa sederhana) dan kolam renang Jambangan, Sabtu (12/9/2020). Risma mengatakan bahwa kolam renang ini diharapkan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat utamanya membantu anak-anak berlatih renang agar tidak lagi tenggelam di sungai.

1. Kolam renang gratis untuk cegah anak tenggelam di sungai

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat meresmikan Rusunawa dan kolam renang Jambangan, Sabtu (12/9/2020). Dok Humas Pemkot Surabaya

Risma menuturkan bahwa banyak kejadian anak-anak di Surabaya tenggelam dan kemudian meninggal karena tidak bisa berenang di sungai. Karenanya, ia berharap kolam renang tersebut dapat menjadi tempat bagi anak-anak Surabaya untuk berlatih renang.

“Kalau di luar negeri itu anak lulus SD (sekolah dasar) harus bisa berenang. Inginnya dulu kolam renang ini supaya buat melatih anak-anak SD agar bisa berenang dan ini gratis,” ujar Risma saat sambutan pembukaan, Sabtu (12/9/2020).

Baca Juga: Malang, Seorang Remaja Tenggelam Usai Terdorong Temannya ke Bozem

2. Kolam renang masih belum dibuka

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat meresmikan Rusunawa dan kolam renang Jambangan, Sabtu (12/9/2020). Dok Humas Pemkot Surabaya

Meski saat ini kolam sudah diresmikan bersama Rusunawa, namun Risma mengatakan bahwa hingga saat ini kolam renang tersebut masih belum bisa digunakan. Hal ini dikarenakan selama pandemik, olahraga renang merupakan salah satu kegiatan yang harus dihindari untuk mencegah penyebaran COVID-19.

"Karena ada COVID-19, sehingga saat ini belum bisa digunakan, dan saya belum berani buka,” tuturnya.

Baca Juga: Berenang Bersama 4 Temannya, Bocah 8 Tahun Tenggelam di Bengawan Solo

Berita Terkini Lainnya