TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Diiringi Ledakan, 1 Hektare Ilalang dan 5 Truk di Margomulyo Terbakar

Butuh waktu sampai 4 jam untuk memadamkan api

Kebakaran di Margomulyo, Sabtu (12/9/2020). Dok Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya

Surabaya, IDN Times - Sebuah kebakaran besar terjadi di kawasan Margomulyo, Surabaya, Sabtu (12/9/2020). Besarnya kobaran membuat pemadaman api membutuhkan waktu berjam-jam. Kebakaran dengan obyek ilalang tersebut juga disertai ledakan dari tangki-tangki truk yang sempat membuat heboh warga sekitar. Beruntung kebakaran dapat diatasi tanpa adanya korban jiwa.

1. Suara ledakan dari kebakaran

Kebakaran di Margomulyo, Sabtu (12/9/2020). Dok Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya

Kabid Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, Bambang Vistadi menjelaskan bahwa laporan kebakaran tersebut mulanya mereka terima pada 09.45 WIB. Awalnya kebakaran bermula dari lahan alang-alang seluas satu hektare. Kemudian api merambat ke truk tangki yang sedang terparkir di sana.

"Ledakan terjadi berasal dari tangki truk yang diduga masih berisi sisa gas LPG," ujar Bambang, Sabtu (12/9/2020).

Baca Juga: Risma Minta Maaf kepada 5 Korban Jiwa Kebakaran Toko Kawasan Blauran

2. Butuh 18 unit pemadam dan hampir 4 jam agar bisa memadamkan total api

Kebakaran di Margomulyo, Sabtu (12/9/2020). Dok Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya

Lantaran lahan yang terbakar begitu luas serta ada 5 tangki truk terbakar, proses pemadaman api berjalan cukup lama. Api pokok pun dipadamkan pada pukul 10.51 WIB dengan bantuan 16 unit tempur mobil PMK serta 2 unit walang kadung. Sedangkan untuk pemadaman dan pembasahan total selesai pada pukul 13.00 WIB.

"Semuanya berjalan lancar beruntung tidak ada korban," tuturnya.

Baca Juga: Saksi Mata: Tak Ada Teriakan dari Lokasi Kebakaran Blauran

Berita Terkini Lainnya