TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Warga Surabaya Bisa Lihat Fenomena Gerhana Bulan Besok, Tapi...

Siapkan teropongmu, lur

Ilustrasi gerhana Bulan. ANTARA FOTO/Didik Suhartono

Surabaya, IDN Times - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) terus memutakhirkan informasi jelang fenomena Gerhana Bulan Sebagian (GBS) yang diprediksi terjadi Jumat (19/11/2021). Jika sebelumnya disebutkan bahwa hanya warga Malang Raya yang bisa menikmatinya, terbaru, BMKG menyatakan bahwa masyarakat di 31 kabupaten/kota di Jatim bisa menyaksikannya.

1. Surabaya hingga Pacitan bisa lihat GBS

Ilustrasi gerhana Bulan. ANTARA FOTO/Didik Suhartono

Data BMKG Kelas I Juanda, 31 kabupaten/kota yakni Surabaya, Pacitan, Magetan, Ngawi, Ponorogo, Madiun, Trenggalek, Bojonegoro, Nganjuk, Tulungagung, Kediri, Tuban, Blitar,  Jombang, Lamongan, Mojokerto, Batu. Gresik, Malang, Sidoarjo, Bangkalan, Pasuruan, Probolinggo, Lumajang, Sampang, Pamekasan, Jember, Bondowoso, Sumenep, Situbondo dan Banyuwangi.

Baca Juga: Fakta Gerhana Bulan Sebagian 19 November di Indonesia

2. Tak bisa nikmati puncak gerhana bulan

ilustrasi gerhana bulan (newsweek.com)

Meski begitu, gerhana bulan tidak bisa dinikmati oleh masyarakat di 31 kabupaten/kota secara utuh. Karena, wilayah yang bisa menikmati puncak gerhana hanya di Manokwari dan Jayapura, Papua. Tetapi, masih bisa menikmati fase gerhana sebagian berakhir dan fase gerhana berakhir.

"Hanya sebagian fase gerhana bulan sebagian bisa teramati di Indonesia, yakni akhir dari fase gerhana sebagian dan gerhana bulan penumbra," ujar Kasi Data dan Informasi, Teguh Tri Susanto, Kamis (18/11/2021).

Baca Juga: Gerhana Bulan Sebagian di Jatim, Bisa Dinikmati Warga Malang Raya

Berita Terkini Lainnya