TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bupati Sumenep Positif COVID-19, Bergejala Ringan

Saat ini dirawat di Surabaya

Bupati Sumenep, Busyro Karim. Dokumentasi Humas Pemkab Sumenep

Sumenep, IDN Times - Penyebaran virus SARS CoV-2 di Jawa Timur (Jatim) masih belum melandai. Kali ini giliran Bupati Sumenep, Busyro Karim, istri dan anaknya dikabarkan positif COVID-19. Kabar ini pun dibenarkan oleh istri Busyro, Nurfitriana Busryo.

"Iya betul (positif COVID-19)," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (17/12/2020).

1. Menjalani isolasi di RSHU Surabaya karena bergejala ringan

Ilustrasi virus corona (IDN Times/Arief Rahmat)

Fitri-sapaan istri Bupati Sumenep-- menyampaikan saat ini dirinya dan suami sedang dirawat di Rumah Sakit Husada Utama (RSHU) Surabaya. Dia dan Busyro dinyatakan positif COVID-19 sejak Minggu (13/12/2020).

"Sejak Senin (14/12/2020), ibu dan Buya (Busyro) menjalani isolasi di RSHU karena terkonfirmasi terkena COVID-19. Dengan gejala ringan," kata dia.

Baca Juga: Membaik, Almarhum Bupati Situbondo Sempat Acungkan Dua Jempol

2. Kondisi terus membaik

Ilustrasi Virus Corona. IDN Times/Mardya Shakti

Mengenai kondisi terbaru, Fitri memastikan semuanya telah terus membaik dibandingkan sebelum masuk rumah sakit. Anggota Komisi E DPRD Jawa Timur (Jatim) Fraksi PKB ini juga mengimbau masyarakat khususnya di Jatim dan Sumenep supaya disiplin protokol kesehatan COVID-19.

"Alhamdulillah keadaan kami membaik dibanding sebelum masuk RS (rumah sakit)," ucapnya.

Baca Juga: Wabup Pamekasan Positif COVID-19 Dirawat di RSUD dr. Soetomo

Berita Terkini Lainnya