TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tolak Legalisasi Ganja, LAN Gelar Aksi Damai di Taman Bungkul

Ganja dinilai berdampak buruk terhadap kesehatan

Lembaga Anti Narkotika saat menggelar aksi di Car Free Day (CFD) Taman Bungkul Surabaya, Minggu (26/6/2022). (Dok. LAN Surabaya)

Surabaya, IDN Times - Lembaga Anti Narkotika (LAN) melakukan aksi damai di Taman Bungkul Surabaya, Minggu (26/6/2022). Selain untuk memperingati Hari Anti Narkoba, aksi tersebut adalah untuk menolak legalisasi ganja di Indonesia.

Baca Juga: BNN: Tidak Ada Wacana Legalisasi Ganja di Indonesia 

1. LAN menolak legalitas ganja di Indonesia

Lembaga Anti Narkotika saat menggelar aksi di Car Free Day (CFD) Taman Bungkul Surabaya, Minggu (26/6/2022). (Dok. LAN Surabaya)

Ketua LAN, Antonius mengatakan, meski sejumlah negara ada yang melegalkan ganja, namun, ada lebih banyak negara yang menolak legalitas ganja. Hal tersebut tak lepas dari dampak negatif yang ditumbulkan.

"Kita sepakat dengan BNN (Badan Narkotika Nasional) Legalisasi ganja di Indonesia bukan langkah yang tepat," ungkapnya, Minggu (26/6/2022).

Bagi LAN Surabaya, kata Antonius penolakan legalisasi ganja adalah harga mati. Sehingga, sosialisasi mengenai bahaya penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba penting dilakukan.

"Kami mengajak para pemuda untuk konsisten ikut serta pemberantasan narkoba. Kita satu garis komando dengan BNN terkait legalitas ganja. Kita tidak ingin generasi muda terjerumus, terlebih kalau di klasifiksi ganja golongan I yakni narkotika yang paling berbahaya. Daya adiktifnya sangat tinggi," paparnya.

2. Legalitas ganja di Indonesia bukan hal yang tepat

Lembaga Anti Narkotika saat menggelar aksi di Car Free Day (CFD) Taman Bungkul Surabaya, Minggu (26/6/2022). (Dok. LAN Surabaya)

Sementara itu Herry Bimantara Wakil Ketua LAN, Surabaya menambahkan, jika legalitas ganja dilegalkan seperti negara lain justru akan berdampak buruk pada generasi muda terlebih karakteristik Indonesia berbeda dengan negara-negara lain yang saat ini telah melegalkan ganja.

"Saya tidak bisa membayangkan jika ganja di legalkan. Ini sangat berbahaya buat kita semuanya. Sekarang saja anak-anak itu banyak yang kecanduan narkoba. Jika ganja dilegalkan itu kemunduran bagi Indonesia," kata Herry.

Baca Juga: BNN RI Tegaskan Tolak Legalisasi Ganja di Indonesia

Berita Terkini Lainnya