15 Swalayan Terlengkap di Kediri, Murah Banyak Promo!

Kamu pasti tahu betul bahwa belanja kebutuhan bulanan bisa jadi momen yang bikin pusing karena harus mencari banyak barang di satu waktu yang sama. Untungnya, Kediri punya banyak pilihan swalayan yang bisa jadi tempat langganan belanja bulananmu.
Kota Kediri dan sekitarnya menawarkan berbagai pilihan swalayan yang cocok untuk belanja bulanan maupun harian. Mulai dari kebutuhan pokok, alat rumah tangga, hingga produk UMKM dan barang impor, semuanya tersedia dengan harga bersaing dan promo menarik.
Jika kamu sedang mencari tempat belanja yang lengkap, murah, dan banyak promo di Kediri, ini dia rekomendasi 15 swalayan terlengkap di Kediri yang bisa kamu kunjungi!
1. Golden Swalayan

Golden Swalayan merupakan salah satu swalayan legendaris di Kota Kediri. Sudah berdiri sejak lama, toko ini jadi langganan masyarakat karena harganya yang bersahabat dan barang yang lengkap. Terdiri dari dua lantai, lantai satu berisi kebutuhan pokok seperti bahan makanan, sayur, buah, dan camilan, sementara lantai dua menyediakan alat tulis, perlengkapan rumah tangga, dan barang kebutuhan lainnya.
Fasilitas yang ditawarkan pun cukup lengkap, mulai dari ATM center berbagai bank di bagian depan swalayan, area parkir motor di depan pintu masuk, dan parkir mobil khusus di bagian dalam. Selain itu, sistem pembayaran juga mendukung transaksi non-tunai melalui kartu debit.
Lokasi: Jl. Hayam Wuruk No.121-125, Dandangan, Kec. Kota, Kota Kediri.
Jam Operasional: 08.00 – 22.00 WIB.
2. TOP Swalayan Pare

TOP Swalayan sudah jadi langganan masyarakat Pare dan sekitarnya karena dikenal murah, lengkap, dan menyediakan opsi belanja grosir maupun ecer. Suasana toko bersih dan nyaman, dengan pelayanan dari karyawan yang ramah dan siap membantu. TOP Swalayan juga punya lokasi yang strategis dan mudah diakses dari jalan utama.
Hal menarik lainnya adalah sistem promonya yang rutin memberikan voucher undian bagi pembeli dengan kelipatan nominal tertentu, sehingga pembeli pun rutin untuk berbelanja. Area parkirnya luas dan bebas biaya, sehingga kamu bisa berbelanja dengan tenang.
Lokasi: Jl. Letjen Sutoyo No.60, Tarunsakti, Pare, Kec. Pare, Kabupaten Kediri.
Jam Operasional: 08.00 – 21.30 WIB.
3. Borobudur Swalayan

Borobudur Swalayan termasuk salah satu toserba ternama di pusat Kota Kediri. Swalayan ini memiliki dua lantai. Lantai bawah berisi kosmetik, jajanan, aksesoris, hingga peralatan rumah tangga, sedangkan lantai atas lebih banyak menyediakan bahan makanan seperti bumbu dapur camilan, dan kebutuhan sehari-hari.
Harga yang ditawarkan cukup ramah di kantong, sehingga tempat ini cocok untuk tempat belanja bulananmu. Meskipun berada di pusat kota yang padat, suasana belanja di sini tetap nyaman dengan pelayanannya yang cepat.
Lokasi: Jl. Dhoho No.110 - 116, Setono Gedong, Kec. Kota, Kota Kediri.
Jam Operasional: 08.00 – 21.00 WIB.
4. Super Top Swalayan Pare

Super Top Swalayan menjadi tempat belanja favorit warga Pare dan sekitarnya karena menyediakan hampir semua kebutuhan rumah tangga. Dari kebutuhan pokok, jajanan, frozen food, sayuran segar, hingga produk UMKM dan gerabah, semua tersedia di sini. Bahkan ada juga produk elektronik dan barang-barang impor yang jarang ditemukan di swalayan lain.
Keunggulan lainnya terletak pada fasilitasnya. Super Top Swalayan menyediakan area parkir luas, playground untuk anak-anak, serta layanan antar belanjaan ke kendaraan secara gratis. Ditambah dengan pelayanannya yang cepat dan ramah, sehingga belanja bulanan tak lagi menjadi hal yang melelahkan.
Lokasi: Jl. Cokroaminoto No.41, Mulyoasri, Tulungrejo, Kec. Pare, Kabupaten Kediri.
Jam Operasional: 08.00 – 21.00 WIB.
5. Mekar Swalayan

Mekar Swalayan di Ngasem hadir dengan area parkir luas dan fasilitas penunjang seperti toilet, mushola, hingga jajanan di area teras swalayan. Di sini, sistem pembayarannya sudah modern dengan mendukung transaksi via EDC dan QRIS. Mekar Swalayan menyediakan segala kebutuhan mulai dari sembako, obat-obatan, kosmetik, hingga oleh-oleh dan makanan matang.
Untuk pelanggan tetap, Mekar Swalayan memberikan diskon khusus dan kesempatan ikut undian rutin. Pelayanannya pun sangat terorganisir dengan bantuan petugas keamanan yang membantu arus keluar masuk pengunjung.
Lokasi: Jl. Mataram No.180, Karangrejo, Kec. Ngasem, Kabupaten Kediri.
Jam Operasional: 08.00 – 21.00 WIB.
6. Hypermart Kediri

Berlokasi di dalam Kediri Town Square, Hypermart menjadi salah satu swalayan besar yang lengkap dan nyaman untuk berbelanja kebutuhan rumah tangga. Di sini tersedia barang-barang elektronik, kebutuhan dapur, pakaian, dan aneka produk lainnya. Suasana mall yang bersih dan tertata membuat pengalaman belanjamu jadi makin menyenangkan.
Selain itu, di sekitar Hypermart terdapat tempat makan yang enak dan arena bermain anak, sehingga kamu bisa belanja sekaligus rekreasi keluarga. Jika beruntung, kamu bisa menemukan banyak promo menarik, terutama saat akhir pekan.
Lokasi: Jl. Hasanudin No.2, Balowerti, Kec. Kota, Kota Kediri.
Jam Operasional: 09.00 – 22.00 WIB.
7. Super Indo

Bergeser sedikit, kamu akan menjumpai Super Indo yang terletak bersebelahan dengan Kediri Town Square. Selain parkirannya luas dan mudah dijangkau, swalayan ini juga dikenal dengan sayur, buah, serta daging yang selalu segar. Harga yang ditawarkan pun bersaing dan sering ada promo mingguan.
Salah satu layanan unik di sini adalah kamu bisa meminta bantuan staf untuk membakar atau menggoreng ikan yang dibeli, tanpa ada biaya tambahan. Selain itu, pelayanan kasir dan staf sangat ramah dan responsif, sehingga kamu bisa meminta bantuan jika butuh sesuatu.
Lokasi: Jl. Hasanudin No.24, Dandangan, Kec. Kota, Kota Kediri.
Jam Operasional: 08.00 – 22.00 WIB.
8. Swalayan Sambi

Swalayan Sambi menawarkan barang dengan harga yang jauh lebih murah dari toko lain untuk kamu yang tinggal di sekitar Ringinrejo. Barang yang dijual sangat lengkap, mulai dari perlengkapan bayi, sembako, hingga peralatan rumah tangga seperti gerabah dan produk lokal lainnya.
Selain lengkap dan murah, Swalayan Sambi juga sering mengadakan promo untuk para pelanggannya. Untuk fasilitas lainnya, Swalayan Sambi menyediakan area parkir yang luas dan toilet gratis, sehingga dapat menambah kenyamananmu saat belanja.
Lokasi: Jl. Surya No.50, Petung, Sambi, Kec. Ringinrejo, Kabupaten Kediri.
Jam Operasional: 07.00 – 21.30 WIB.
9. Dinasti Swalayan Pare

Untuk kamu warga Pare dan sekitarnya, Dinasti Swalayan hadir sebagai swalayan modern lengkap dengan dua lantai. Lantai pertama menyediakan kebutuhan pokok, sementara lantai dua dilengkapi dengan perlengkapan bayi, ATK, arena bermain anak, hingga kafe. Swalayan ini sangat cocok untuk keluarga yang ingin belanja sekaligus menghabiskan waktu bersama anak-anak.
Lokasinya Dinasti Swalayan juga strategis, yakni terletak di dekat Lapangan Canda Bhirawa, sehingga mudah diakses. Area parkirnya juga luas dan tersedia toilet bersih. Di Dinasti Swalayan juga terdapat stand khusus buah segar dan aneka kue, sehingga kamu tidak perlu pindah ke toko lain untuk membelinya.
Lokasi: Jl. Pb. Sudirman No.40, Puhrejo, Kota, Kec. Pare, Kabupaten Kediri.
Jam Operasional: 07.00 – 21.00 WIB.
10. Toserba & Grosir Riska

Toserba Riska terdiri dari empat lantai yang menyediakan beragam kebutuhan, mulai dari alat tulis hingga perlengkapan rumah tangga. Lantai demi lantainya tertata rapi dengan produk yang beragam dan lengkap.
Harga barang di Toserba Riska cukup bersaing, sehingga toko ini jadi favorit untuk belanja grosir. Selain itu, di sini juga terdapat produk fashion, buku anak-anak, gerabah, hingga kemasan plastik. Meskipun area parkirnya tidak terlalu besar, tetapi pelayanan di sini tetap ramah dan sigap.
Lokasi: Jl. KH. Agus Salim No.31, Bandar Kidul, Kec. Mojoroto, Kota Kediri.
Jam Operasional: 08.30 – 21.00 WIB.
11. Roxy Mart

Roxy Mart jadi pilihan belanja yang nyaman untuk warga Pare dan sekitarnya karena lokasinya yang luas dan nyaman. Swalayan ini menyediakan kebutuhan sembako, perlengkapan rumah tangga, hingga aneka alas kaki unik dan lucu. Pelayanan dari staf pun sangat ramah dan cekatan, sehingga membuat pengunjung merasa nyaman.
Lokasi: Jl. Mastrip No.63-85, Perdana, Pare, Kec. Pare, Kabupaten Kediri.
Jam Operasional: 07.30 – 21.00 WIB.
12. Samudera Supermarket

Jika kamu ingin belanja bulanan dan mencari harga paling miring, Samudera Supermarket jawabannya. Swalayan ini terkenal dengan berbagai promo seperti buy 1 get 2 setiap pukul 4 sore. Barang yang dijual pun sangat lengkap, mulai dari snack ringan, perlengkapan rumah, hingga produk kosmetik.
Selain itu, Samudera Supermarket punya lokasi yang strategis, bahkan di dalamnya tersedia stand makanan serta KFC untuk kamu yang ingin beristirahat usai berbelanja. Di Samudera Supermarket, kamu bahkan juga bisa menemukan pakaian thrift dan kue tradisional.
Lokasi: Jl. Brigjen Katamso No.1, Kaliombo, Kec. Kota, Kota Kediri.
Jam Operasional: 08.00 – 21.30 WIB.
13. Laksanajaya Swalayan

Berlokasi di jalan utama, Laksanajaya Swalayan pasti mudah kamu temukan. Tempat ini terkenal dengan promo menarik di malam hari, terutama beli 1 gratis 1 untuk kue basah dan gorengan. Di sini kamu juga dapat membeli bolu yang cocok untuk hantaran atau oleh-oleh. Laksanajaya Swalayan punya tempat yang sederhana namun lengkap. Cocok untuk kamu yang ingin belanja cepat tapi dengan harga terjangkau.
Lokasi: Jl. Brawijaya No.73, Pakelan, Kec. Kota, Kota Kediri.
Jam Operasional: 06.00 – 21.30 WIB.
14. Banaran Swalayan

Banaran Swalayan berlokasi di dalam area permukiman, sehingga toko jadi andalan warga sekitar untuk belanja kebutuhan harian. Banaran Swalayan punya tempat yang bersih dan rapi, dengan berbagai promo menarik yang rutin ditawarkan. Meski tidak terlalu besar, fasilitasnya cukup lengkap, mulai dari area parkir yang memadai hingga mesin ATM untuk tarik tunai.
Lokasi: Jl. Banaran No.102, Banaran, Kec. Pesantren, Kabupaten Kediri.
Jam Operasional: 06.00 – 22.00 WIB.
15. Riskitama Swalayan

Riskitama Swalayan di Ngadiluwih menjadi salah satu swalayan yang ramai pengunjung setiap harinya. Barang yang dijual sangat lengkap, mulai dari makanan, minuman, hingga kosmetik. Harganya pun bersaing dan cocok untuk kantong semua kalangan. Dengan variasi produk yang beragam dan harga terjangkau, tak heran swalayan ini jadi tempat belanja favorit warga Kediri.
Lokasi: Purwoharjo, Purwokerto, Kec. Ngadiluwih, Kabupaten Kediri.
Jam Operasional: 07.00 – 21.00 WIB.
Nah, itu tadi rekomendasi 15 swalayan terlengkap di Kediri yang murah dan banyak promo.
Dengan banyaknya pilihan swalayan yang tersebar di Kota dan Kabupaten Kediri, kamu kini bisa lebih leluasa menentukan tempat belanja yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidupmu. Mau belanja harian, bulanan, atau sekadar berburu promo? Semuanya bisa.
Jadi, swalayan mana yang paling sering kamu kunjungi?