TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jelang Bergulirnya Liga 2, Persela Datangkan Bek Timnas Indonesia U-19

Ada dua pemain Persela Lamongan yang juga dilepas

Ahmad Rusadi saat melakoni ujicoba Persela Lamongan melawan Gresik United. Dok Istimewa

Lamongan, IDN Times-  Persela Lamongan terus melengkapi skuatnya jelang bergulirnya kompetisi Liga 2. Kali ini, pemain yang didatangkan Laskar Joko Tingkir yakni bek Timnas Indonesia U-19 Ahmad Rusadi. Pemain yang musim lalu memperkuat Belitong FC ini akan memperkuat Persela Lamongan pada musim Liga 2 tahun 2022-2023 mendatang.

1. Ahmad Rusadi sudah dimainkan saat laga uji coba melawan Gresik United

Laga ujicoba antara Persela Lamongan vs Gresik United di Stadion Surajaya Lamongan. Dok Istimewa

Asisten Pelatih Persela, Ragil Sudirman mengatakan, selain sudah diperkenalkan, pesepakbola kelahiran Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) ini juga sudah dimainkan saat duel melawan Gresik United dalam laga ujicoba yang digelar di Stadion Surajaya Lamongan beberapa waktu yang lalu.

"Pada musim Liga 2 tahun 2022-2023 ini kita juga mendatangkan bek Timnas Indonesia U-19 Ahmad Rusadi," kata Ragil Sudirman, Senin (25/7/2022).

Baca Juga: Bobol Persela, Aji Puji Duet Striker Baru Persebaya

2. Persela Lamongan lepas dua pemain Aji Saka dan Komang Rama

Laga ujicoba antara Persela Lamongan vs Gresik United di Stadion Surajaya Lamongan. Dok Istimewa

Namun, lanjut Ragil, pada waktu yang hampir bersamaan dengan bergabungnya Ahmad Rusadi, Persela Lamongan juga melepas dua pemainnya. Mereka adalah Aji Saka yang juga bermain di posisi bek tengah dan Komang Rama di posisi gelandang. Kedua pemain itu dilepas karena belum bermain sesuai harapan.

" Ada dua pemain yang kita lepas keduanya adalah Aji Saka dan Komang Rama. Keduanya kita lepas karena masih belum sesuai yang diharapkan," ujarnya.

Baca Juga: Jelang Lawan Persela, Eduardo Sebut Persela Diuntungkan Jadwal  

Verified Writer

Imron Saputra

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya