Hadapi Thailand di Partai Puncak, PSSI Sebut Timnas Lebih Siap  

Mentalitas pemain mulai terbangun lebih kuat

Malang, IDN Times - Timnas Indonesia berhasil membungkam semua cemoohan usai berhasil lolos ke partai puincak Piala AFF 2020. Sebelumnya Indonesia dianggap tak layak lolos lantran membawa skuad yang banyak dihuni pemain muda. Kondisi ini pun memunculkan optimisme dari PSSI. Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi dalam kunjungannya ke Malang menyampailan bahwa berdasarkan hasil komunikasi dengan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mental para pemain sudah lebih siap untuk laga final.

Kemenangan atas Singapura di semifinal menurutnya memberi motivasi tambahan yaang luar biasa untuk para pemain. Saat ini tim pelatih hanya tinggal mengembalikan stamina, kesehatan dan kebugaran pemain sebelum bertarung di partai puncak kontra Thailand. 

"Sampai pagi tadi para pemain semua dalam dalam keadaan sehat, bugar dan stabil. Secara umum mereka sudah siap untuk laga leg pertama final Piala AFF menghadapi Thailand, Rabu nanti," paparnya Senin (27/12/2021). 

1. Berharap dukungan moril dari seluruh masyarakat Indonesia

Hadapi Thailand di Partai Puncak, PSSI Sebut Timnas Lebih Siap  Ricky Kambuaya bersama Egy dan Evan Dimas (instagram.com/pssi)

Meski sudah siap, Yunus mengatakan, Timnas Indonesia tetap butuh dukungan moril dari seluruh masyarakat Indonesia. Ia mencontohkan pada laga semifinal lalu. Dalam posisi tertekan, para pemain Indonesia mampu keluar dari tekanan berkat semangat dan dukungan dari semua pihak.

"Menjaga semangat inilah yang coba kami lakukan. Agar juga semangat juang yang begitu kuat dan tinggi bisa terus terjaga. Semoga para pemain tidak nerveous dan mereka mampu untuk melewati leg pertama, dan leg kedua dengan mampu nemberikan yang terbaik," tambahnya. 

2. Tak pikirkan faktor non teknis

Hadapi Thailand di Partai Puncak, PSSI Sebut Timnas Lebih Siap  pssi.org

Kesiapan itu pun membuat Yunus tak terlalu khawatir dengan berbagai faktor lain seperti dugaan adanya pengatuan skor. Menurutnya FIFA, AFC bahkan AFF tentu sudah menyiapkan semuanya dengan baik. 

"Kami yakin, baik itu perangkat pertandingan, wasit tengah, asisten wasit kemudian yang ada di dalamnya termasuk pemain kita optimis mereka jauh dari hal seperti itu," sambungnya. 

Baca Juga: Indonesia ke Final Piala AFF, Pelatih Singapura Soroti Kinerja Wasit

3. PSSI dukung penggunaan VAR di laga final

Hadapi Thailand di Partai Puncak, PSSI Sebut Timnas Lebih Siap  fifa.com

Lebih jauh, ia juga mendukung para perangkat pertandingan bisa didukung dengan Video Assistant Referee(VAR) pada laga final. Meski begitu, hingga saat ini Yunus menyebut belum mendapat pemberitahuan dari panpel Piala AFF. 

"Sejauh ini komunikasi secara lisan adalah penggunakan VAR untuk Piala AFF edisi berikutnya. Tetapi kalau memang final menggunakan VAR, kami  malah bersyukur," pungkasnya. 

Baca Juga: Jadwal Lengkap Final Piala AFF 2020: Indonesia Vs Thailand

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya