Menara 99 Meter hingga Fasilitas Pernikahan Jadi Daya Tarik MAS

#RamadanMasaKini Masjid Al-akbar Surabaya (3)

Surabaya, IDN Times - Salah satu tempat ngabuburit buka puasa di Surabaya adalah Masjid Al-akbar Surabaya (MAS). Nah, fasilitas terbaik apa saja sih yang ada di masjid terbesar kedua nasional ini?

Yuk, simak ragam fasilitas Masjid Al-akbar Surabaya, mulai kapasitas kecil hingga besar.

1. Nikmati pemandangan Surabaya dari atas menara

Menara 99 Meter hingga Fasilitas Pernikahan Jadi Daya Tarik MASIDN Times/Abraham Herdyanto

 

Kepala Humas Masjid Al-akbar Surabaya, Helmy M. Noor menyebut, salah satu yang menarik di Masjid Al-akbar Surabaya adalah wisata religi berbentuk menara setinggi 99 meter. Nah, jika ingin menikmati keindahan dan masuk ke dalam menara ini ada jadwal penyelesaian.

"Menara dibuka mulai jam 09.00 WIB sampai jam 17.00 WIB. Menara tidak akan beroperasional saat jam salat tiba. Seperti Salat Duhur dan Salat Asar menara tidak akan dioperasikan," ujar Helmy.

Jika sudah di atas menara, pengunjung akan menikmati pemandangan yang luar biasa. Betapa tidak, panorama Surabaya jelas dari atas menara setinggi 99 meter ini.

Baca Juga: Arsitektur MAS, Kubah Baja hingga Filosofi 17 Agustus 1945

2. Dilengkapi fasilitas kesehatan umum untuk bekam

Menara 99 Meter hingga Fasilitas Pernikahan Jadi Daya Tarik MASDok.IDN Times/Istimewa

 

Tak hanya wisata religi, Masjid Al-akbar Surabaya juga memiliki fasilitas kesehatan. Di masjid yang diresmikan oleh Presiden Abdurahman Wahid alias Gus Dur ini, memiliki poli umum, poli gigi, laboratorium hingga bekam.

"Ini merupakan salah satu kepedulian Masjid Al-akbar, sehingga disediakan layanan. Juga menjadi langkah antisipasi jika di masjid terjadi hal yang tidak diinginkan," kata Helmy.

3. Mempunyai pendidikan formal

Menara 99 Meter hingga Fasilitas Pernikahan Jadi Daya Tarik MASDok.IDN Times/Istimewa

 

Helmy menambahkan, Masjid Al-akbar Surabaya juga memiliki pendidikan formal. Antara lain, PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini), Madrasah Ibtidaiyyah dan Ma'had Ali. Hal ini menjadikan Masjid Al Akbar tidak hanya menjadi tempat ibadah, namun juga menjadi sarana edukasi.

"Aku juga membantu pendidikan formal. Antusias anak-anak yang belajar sangat luar biasa," ucap Helmy.

4. Ada juga fasilitas dakwah dan syiar

Menara 99 Meter hingga Fasilitas Pernikahan Jadi Daya Tarik MASDok.IDN Times/Istimewa


 
Nah, selain itu untuk pengembangan jaringan, Masjid Al Akbar juga memiliki mitra dakwah seperti bangunan masjid (Remas), Forum Komunikasi Masjid Al-akbar Surabaya (Forkomas), Pengajian Muslimah Al-akbar (Pengamal), Himpunan Santri Al Akbar (Hisamal), Karang Werdha, Klub Jantung Sehat, Qosidah Rebana Miftakhul Jannah dan komunitas dakwah lainnya.

"Mereka sering melakukan sharing juga diskusi untuk dakwah dan syiarnya di sini," tambah Helmy.

5. Fasilitas pernikahan jadi favorit

Menara 99 Meter hingga Fasilitas Pernikahan Jadi Daya Tarik MASSumber Gambar: pinterest.com

Salah satu layanan favorit di Masjid Al-akbar Surabaya adalah pelaksanaan akad nikah. Selain itu, Gedung As-shofa, Al-marwah dan Muzdalifah juga menjadi pilihan masyarakat muslim Surabaya untuk menggelar pernikahan tasyakuran, seminar dan pertemuan lainnya.

"Nuansa Islami yang kental dan interior gedung yang megah membuat pesta pernikahan terasa meriah dan khidmat," tandas Helmy.

Baca Juga: Sempat Terbengkalai, MAS Kini Jadi Masjid Terbesar Kedua Nasional

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya